Gerindra Tetap Usung Khofifah, PKB Siapkan Lawan di Pilgub Jatim

Gerindra Tetap Usung Khofifah, PKB Siapkan Lawan di Pilgub Jatim

Khofifah menerima surat rekomendasi dari Partai Gerindra yang diserahkan oleh Wakil Ketua Dewan Pertimbangan DPP Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo di Hotel Double Tree Surabaya, Minggu, 10 Desember 2023 lalu.-instagram.com/ansadad-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Selesainya hasil rekapitulasi perhitungan suara pemilihan legislatif (pileg) di Jawa Timur membuat sejumlah partai sudah mulai berani angkat bicara soal pilkada serentak 2024. Termasuk pemilihan gubernur Jawa Timur (pilgub Jatim).

Kemenangan telak Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pileg Jawa Timur membuat partai berlambang bola dunia itu pede mengusung bakal calon sendiri di Pilkada Serentak mendatang. 

Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Jawa Timur Anik Maslachah menegaskan partainya sedang bersiap membentuk desk pilkada.

Desk pilkada itu akan bekerja baik untuk pemilihan gubernur maupun untuk pemilihan bupati/walikota. Meski begitu, Anik belum bisa membeberkan siapa saja sosok yang didorong maju di Pilkada Serentak 2024.

"Nanti ada proses asesmen. Di sana harus ada beberapa kriteria yang dipenuhi. Itu nanti tugas desk pilkada yang kemudian hasilnya diusulkan ke DPP PKB," ucap legislator yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Jatim tersebut.

Anik menyebut PKB akan memprioritaskan kader internalnya untuk maju dalam perebutan kursi kepala daerah. "Namun kami tidak menafikan non kader," tegas Anik. "Dengan catatan ada kesamaan visi misi membangun dalam koridor PKB," imbuhnya.

Siapapun sosok yang akan diusung oleh PKB, Anik optimistis bisa memenangkan kontestasi pilkada. Sebagaimana kemenangan partainya di pemilihan legislatif untuk DPRD Provinsi tahun ini. 

"Pasti kami akan melihat loyalitas partai dan integritasnya kepada masyarakat. Intinya kami siap menang satu tarikan nafas baik untuk pilgub maupun pilkada," ujar Anik.

BACA JUGA:Ketua DPRD Jatim Ditentukan DPP PKB, Antara Anik dan Fauzan?

BACA JUGA:PKB Dominasi suara, Saatnya DPRD Jatim Dipimpin Perempuan

Sementara Partai Gerindra juga memastikan tetap mendukung Khofifah Indar Parawansa sebagai bakal calon gubernur petahana. Hal tersebut disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Anwar Sadad.

"Saya tegaskan sekali lagi, Gerindra rekomendasikan cagub Jatim 2024 kepada Khofifah Indar Parawansa. Rekomendasi itu ditandatangani langsung oleh Pak Prabowo," ucap pria yang akrab disapa Gus Sadad itu.

Menurutnya, dukungan Gerindra kepada Khofifah merupakan bentuk terima kasih karena telah mengantarkan Prabowo meraih kemenangan Pilpres di wilayah Jawa Timur. 

Di sisi lain, Gus Sadad juga tak menampik bahwa namanya disebut-sebut masuk dalam bursa cagub-cawagub Jatim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: