7 Tips Efektif Khatam Alquran Selama Ramadan
ilustrasi.--
HARIAN DISWAY - Membaca Alquran menjadi salah satu ibadah yang sangat dianjurkan selama bulan Ramadan. Walaupun tantangannya besar, dengan semangat dan strategi yang tepat, khatam Alquran dalam bulan Ramadan bisa menjadi pencapaian spiritual yang luar biasa. Untuk itu, berikut adalah beberapa tips yang bisa membantu kamu mencapai target tersebut.
1. Niat yang Ikhlas
Niatkan diri dengan sungguh-sungguh untuk menyelesaikan target khatam Alquran selama bulan Ramadan. Niat yang ikhlas demi mengharapkan rida Allah akan menjadi penyemangat utama dalam perjalanan ini. Jadikan niat tersebut sebagai penggerak utama dalam membaca Alquran tanpa menunda-nunda lagi.
Ilustrasi.--
2. Menyeimbangkan Kemampuan dan Target
Salah satu langkah awal yang perlu dilakukan adalah menyeimbangkan kemampuan dan target. Pahami kemampuan diri untuk membaca Alquran dalam satu waktu dan sesuaikan target yang realistis. Bagi waktu dengan bijak dan pastikan untuk meluangkan waktu yang memadai setiap harinya.
ilustrasi.--
3. Membagi Target Menjadi Bagian-bagian
Bagi seorang muslim yang telah menetapkan target untuk khatam Alquranselama bulan Ramadan, membagi Alquran menjadi bagian-bagian bisa menjadi strategi yang efektif. Dengan membagi jumlah juz Alquran dengan jumlah hari dalam bulan Ramadan, kamu dapat menentukan jumlah juz yang harus dibaca setiap harinya. Gunakan waktu-waktu luangmu dengan baik untuk membaca bagian-bagian tersebut.
ilustrasi.--
4. Membaca Setiap Selesai Salat Fardhu
Manfaatkan waktu-waktu terdekat dengan ibadah, seperti setelah salat fardhu, untuk membaca Alquran. Baca beberapa lembar setiap selesai salat fardhu sebagai rutinitas harian. Cara ini membantu menjadikan membaca Alquran sebagai kebiasaan yang terintegrasi dalam rutinitas ibadah sehari-hari.
5. Tadarus Bersama
Meskipun membaca Alquran secara pribadi adalah yang utama, namun tadarus bersama juga dapat membantu mempercepat penyelesaian membaca Alquran30 juz selama Ramadan. Ajak keluarga atau teman terdekat untuk membaca bersama, sebagaimana yang dilakukan oleh Anas bin Malik yang mengajak keluarganya saat akan mengkhatamkan Alquran.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: