Daichi Kamada Pilih Reuni dengan Glasner di Crystal Palace: Meninggalkan Lazio dan Kans Kembali ke Timnas Jepang

Daichi Kamada Pilih Reuni dengan Glasner di Crystal Palace: Meninggalkan Lazio dan Kans Kembali ke Timnas Jepang

Daichi Kamada Pilih Reuni dengan Glasner di Crystal Palace: Meninggalkan Lazio dan Kans Kembali ke Timnas Jepang.-Instagram @kamadadaichi-

HARIAN DISWAYDaichi Kamada, gelandang serang asal Jepang, memutuskan untuk meninggalkan SS Lazio dan bergabung dengan Crystal Palace di Liga Premier Inggris.

Keputusan itu diambil setelah Kamada gagal menyepakati perpanjangan kontrak dengan Lazio dan minimnya menit bermain di musim 2023-2024.

Kegagalan di Lazio dan Minimnya Menit Bermain

Kamada bergabung dengan Lazio pada musim panas 2023 setelah meninggalkan Eintracht Frankfurt dengan status bebas transfer.

Awalnya, ia diprediksi akan menjadi pemain kunci di bawah asuhan Maurizio Sarri. Namun, kenyataannya berbeda.

Kamada kalah bersaing dengan Luis Alberto Romero dan hanya menjadi pemain pengganti di 12 dari 29 pertandingan Serie A yang dimainkannya.

Gagal Sepakat Perpanjangan Kontrak dan Klausul Gaji

Negosiasi perpanjangan kontrak dengan Lazio pun menemui jalan buntu. Kamada dikabarkan telah mencapai kesepakatan gaji, namun ia tidak puas dengan klausul nilai pelepasan yang diusulkan Lazio senilai 20 juta euro.

BACA JUGA:Jurgen Klopp Izinkan Wataru Endo Gabung Timnas Jepang, Siap Turun Lawan Indonesia di Piala Asia 2023?

BACA JUGA:AS Roma vs Lazio 1-0 : Gianluca Mancini Bawa I Giallorossi Menangkan Derby Della Capitale

Reuni dengan Mantan Pelatih di Crystal Palace

Kegagalan di Lazio membuka jalan bagi Kamada untuk bereuni dengan mantan pelatihnya di Eintracht Frankfurt, Oliver Glasner, yang saat ini melatih Crystal Palace.

Glasner, yang mengenal potensi Kamada dengan baik, langsung menghubungi mantan anak asuhnya itu dan menawarkan tempat di Crystal Palace.

Kabar kepindahan Kamada ke Crystal Palace dibenarkan oleh direktur olahraga Lazio, Igli Tare.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: