Kunjungan Kerja dan Diplomasi, Prabowo Kunjungan Nonstop dari Singapura, Yogyakarta, Lalu ke Jakarta Lagi

Kunjungan Kerja dan Diplomasi, Prabowo Kunjungan Nonstop dari Singapura, Yogyakarta, Lalu ke Jakarta Lagi

Dalam menghadapi polemik kebijakan Tapera, Presiden terpilih Prabowo Subianto telah angkat suara, menyatakan komitmennya untuk mencari solusi yang tepat. -Kementerian Pertahanan-

Setelah menyampaikan pidato khusus, Prabowo langsung menghadiri serangkaian pertemuan bilateral terpisah.

Menteri Pertahanan RI tersebut bertemu dengan Menteri Pertahanan Belanda Kajsa Ollongren, Menteri Pertahanan Swedia Pal Jonson, hingga Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy.

BACA JUGA:Prabowo Bertemu Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy, Bahas Isu-Isu Keamanan Global

Kemudian pada Minggu pagi, Prabowo segera kembali ke Tanah Air dan melanjutkan kegiatannya di Yogyakarta. Ia tiba di Yogyakarta sekitar pukul 12.15 siang WIB.

Prabowo melanjutkan kunjungan kerjanya ke SMA Taruna Nusantara. Ia juga meninjau fasilitas pendidikan di sana.

Pada hari yang sama, Prabowo menyempatkan diri untuk menjenguk seniornya di TNI, Jenderal TNI (Purn) Subagyo Hadi Siswoyo (HS).

Pada hari Senin, Prabowo melanjutkan kunjungan kerjanya di Yogyakarta dengan meninjau pemasangan bantuan pipa air bersih di Kelurahan Banyusoco, Playen, Gunungkidul, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), pada Senin, 3 Juni 2024..

Bantuan tersebut disediakan oleh Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI dan Universitas Pertahanan (Unhan) RI untuk membantu masyarakat yang sedang mengalami krisis air bersih.

BACA JUGA:Prabowo Tinjau Pemasangan Bantuan Pipa Air Bersih di Gunung Kidul, Tingkatkan Hasil Panen Hingga Tiga Kali Lipat

Prabowo mengungkapkan bahwa sebelumnya masyarakat setempat hanya melakukan panen satu kali dalam setahun.

“Berarti masyarakat bisa panen tiga kali, yang sebelumnya hanya satu kali,” ungkap Prabowo. 

Usai kunjungan di Gunungkidul, Prabowo segera kembali ke Jakarta untuk melanjutkan kegiatannya di Kantor Kementerian Pertahanan (Kemhan) dan bertemu dengan sejumlah tamu, termasuk Duta Besar New Zealand, Kevin Burnett.

 

Penulis: Rifa Zahra Fadhila, Mahasiswa UPN "Veteran" Jawa Timur, peserta Magang MBKM di Harian Disway.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: