Jelang Indonesia vs Irak: Shin Tae-yong Asah Sentuhan Bola dan Komunikasi Pemain

Jelang Indonesia vs Irak: Shin Tae-yong Asah Sentuhan Bola dan Komunikasi Pemain

Rangking FIFA Terbaru Setelah Timnas Indonesia vs Tanzania-dok.PSSI-

HARIAN DISWAY - Laga Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan segera dimulai.

Timnas Indonesia sedang mempersiapkan laga tersebut dengan matang.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyoroti dua aspek penting yang perlu dibenahi timnya sebelum berlaga melawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dua pelajaran penting didapat Shin Tae-yong setelah Indonesia bermain imbang saat uji coba kontra Tanzania, 2 Juni 2024. 

BACA JUGA:Profil Calvin Verdonk, Pemain Naturalisasi Anyar Timnas Indonesia: Bisa Main Lawan Filipina?

Sentuhan Bola dan Komunikasi Pemain Kurang


Timnas Indonesia melakukan latihan di Lapangan B, Senayan jelang melawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026-dok.PSSI-

Shin Tae-yong merasa anak asuhnya masih memiliki kekurangan. Kekurangan itu pun akan segera dibenahi Shin Tae-yong. 

"Memang seperti apa yang dibicarakan sebelumnya, hasil akhir tidak begitu penting," papar Shin Tae-yong saat konferensi pers seusai laga kontra Tanzania, 2 Juni 2024. 

"Saya hanya ingin melihat keseluruhan kondisi pemain, fisik, dan juga lainnya," lanjut Coach Shin. 

"Saya juga akan mengevaluasi performa para pemain di pertandingan tadi, termasuk soal sentuhan bola yang kurang dan komunikasi antar pemain yang perlu ditingkatkan," tukasnya.

BACA JUGA:Ini 3 PR Timnas Indonesia Usai Ditahan Tanzania, Lini Depan Garuda Tumpul!

Persiapan Indonesia untuk Melawan Irak dan Filipina


Shin Tae-yong (STY), pelatih timnas Indonesia, enggan memberikan masukan terkait kondisi rumput Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta-dimas rafi-

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber