Veddriq dan Rizki Dapat Rp 6 Miliar, Ini Jumlah Bonus untuk Atlet dan Pelatih Olimpiade

Veddriq dan Rizki Dapat Rp 6 Miliar, Ini Jumlah Bonus untuk Atlet dan Pelatih Olimpiade

Atlet Indonesia yang berlaga di Olimpiade Paris 2024 tiba di Terminal VIP Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada Selasa, 13 Agustus 2024 malam-Ragil Putri Irmalia-

JAKARTA, HARIAN DISWAY – Pemerintah memberi bonus untuk atlet Olimpiade. Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah akan mendapat bonus sebesar Rp 6 miliar. Bonus juga akan diberikan kepada peraih medali, pelatih, dan atlet tanpa medali.

Presiden RI Joko Widodo menyampaikan besaran bonus tersebut pada Selasa, 13 Agustus 2024 di IKN. Kemudian Menpora Dito Ariotedjo memperjelas bahwa bonus juga diberikan kepada atlet dan ofisial yang telah berjuang di Olimpiade Paris 2024.

“Saya mau mengonfirmasi, tadi Bapak Presiden sudah mengumumkan, saya juga sudah ngobrol dengan beliau di IKN sore,” kata Dito saat menyambut kontingen Indonesia di Terminal VIP Bandara Soekarno-Hatta pada Selasa malam.

“Untuk emas dapat Rp6 miliar. Medali perunggu Rp 1,65 miliar. Pelatih peraih emas dapat Rp2,75 miliar. Dan pelatih peraih perunggu dapat Rp 675 juta,” ungkap Dito.

Jumlah bonus itu mengalami kenaikan dari Olimpiade Tokyo 2020. Saat itu, peraih emas Greysia Polii dan Apriyani Rahayu masing-masing mendapat bonus Rp5,5 miliar. Untuk Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di Olimpiade Rio 2016, bonusnya Rp5 miliar.

BACA JUGA:Korsel Tebar Anjing Pelacak Tangkal Kutu Busuk dari Olimpiade Prancis 2024

BACA JUGA:Sejarah! Hanya Ada 3 Nama Yang Bisa Menjuarai UERO dan Olimpiade di Tahun Yang Sama

Pada Olimpiade Paris 2024, tidak ada yang meraih perak. Sedangkan Eko Yuli Irawan, peraih perak di Olimpiade Tokyo 2020, menerima bonus sebesar Rp 2,5 miliar. 

Untuk Gregoria Mariska Tunjung akan menerima Rp1,65 miliar. Jumlah itu lebih banyak dari yang diterima Anthony Sinisuka Ginting, Rahmat Erwin Abdullah, dan Windy Cantika Aisah di Olimpiade Tokyo 2020. Mereka mendapat Rp 1,5 miliar.

Tidak hanya itu. Dito memastikan bahwa pihaknya memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berjuang di Olimpiade Paris 2024. Indonesia mengirimkan 29 atlet dari 10 cabang olahraga. Mereka juga mendapat bonus.

“Untuk seluruh atlet dan pelatih yang tidak menerima medali, ini dalam bentuk apresiasi dan bentuk komitmen pemerintah dalam Olimpiade, kami kasih bonus juga,” kata menteri berusia 33 tahun itu.

“Bonusnya segera diumumkan. Jumlahnya berapa, bonusnya pasti untuk jalan-jalan masih kelebihan. Ini bentuk apresiasi dari pemerintah,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: