Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus, Auto Berhasil...
Begini cara mengembalikan chat whatsapp yang sudah terhapus--Pexels
HARIAN DISWAY - Sejak menggunakan WhatsApp, berapa kali Anda mengalami error yang menyebabkan chat terhapus? Jika hal tersebut terjadi lagi, tenang, berikut cara mengembalikan chat WhatsApp yang terhapus.
Kehilangan chat WhatsApp bisa menjadi sebuah masalah besar. Apalagi jika chat itu menyangkut pekerjaan.
Kasus-kasus itu bisa saja terjadi setiap saat. Apalagi WhatsApp memang telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari.
Lewat WhatsApp kita bisa mudah berkomunikasi dengan teman dan keluarga serta menyimpan informasi penting seperti riwayat percakapan, foto, serta dokumen.
Namun, ada kalanya kita menghadapi situasi di mana pesan-pesan berharga bisa hilang atau terhapus secara tidak sengaja.
Kesalahan pengguna, kerusakan perangkat, atau kegagalan aplikasi bisa membuat data chat hilang dan menimbulkan frustrasi.
Berikut ini adalah langkah-langkah mencadangkan dan mengembalikan chat di WhatsApp, baik di perangkat Android maupun iOS.
BACA JUGA:Whatsapp Bakal Hadirkan Fitur Google Translate, Ngobrol Beda Bahasa jadi Mudah
BACA JUGA:WhatsApp Menguji Fitur untuk Bisa Tahu Kontak Mana yang Online
Pastikan Chat WhatsApp Sudah Dicadangkan
Cara Mencadangkan Chat WhatsApp di Android
Untuk memastikan chat WhatsApp Anda aman dan bisa dipulihkan, penting melakukan pencadangan secara berkala.
Berikut adalah langkah-langkah untuk mencadangkan chat di perangkat Android:
1. Buka Aplikasi WhatsApp: Pastikan Anda sudah membuka aplikasi WhatsApp di perangkat Android Anda.
2. Akses Pengaturan: Ketuk ikon tiga titik vertikal di sudut kanan atas layar untuk membuka menu opsi. Pilih "Pengaturan" dari menu yang muncul.
3. Masuk ke Menu Chat: Dalam menu Pengaturan, pilih "Chat".
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: