Pertemuan Dua Sahabat, Prabowo Undang PM Malaysia Anwar Ibrahim Untuk Hadir di Pelantikannya
Menteri Pertahanan Republik Indonesia sekaligus Presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto, bertemu Perdana Menteri Malaysia, Dato Seri Anwar Ibrahim, di Malaysia, Sabtu (7/9/2024)--
HARIAN DISWAY - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto bertemu dengan Perdana Menteri Malaysia, Dato' Seri Anwar Ibrahim pada Sabtu 7 September 2024. Pertemuan yang berlangsung di Malaysia ini menjadi momen penting bagi kedua tokoh yang telah lama bersahabat tersebut.
Sebelum bertemu dengan Anwar, Prabowo juga melakukan audiensi dengan Raja Malaysia, Sultan Ibrahim. Dalam pertemuan dengan Anwar, kedua sahabat ini membahas pentingnya menjaga kerja sama bilateral antara Indonesia dan Malaysia, khususnya di bidang pertahanan.
“Terima kasih atas diskusi yang konstruktif hari ini. Saya menegaskan kembali komitmen Indonesia untuk bersama-sama menciptakan hubungan bilateral pertahanan yang harmonis dan saling menguntungkan bagi kedua negara,” ujar Presiden RI terpilih untuk periode 2024-2029 tersebut.
BACA JUGA:Prabowo Lanjutkan Tur Kunjungi ASEAN, Usai Dari Laos, Lanjut ke Kamboja
Prabowo juga secara langsung mengundang Anwar Ibrahim untuk menghadiri pelantikannya sebagai Presiden Indonesia, yang akan berlangsung pada 20 Oktober 2024 di Jakarta.
Menteri Pertahanan (Menhan) RI sekaligus Presiden Terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto berjumpa dengan Perdana Menteri Malaysia Dato’ Seri Anwar Ibrahim, di Malaysia, Sabtu (7/9/2024). Ia undang langsung Anwa Ibrahim hadiri pelantikannya sebagai Presiden --
Menanggapi undangan tersebut, Anwar menyatakan kebahagiaannya bisa bertemu kembali dengan sahabat lamanya dan turut gembira atas terpilihnya Prabowo sebagai presiden. Hal itu diungkapkan Anwar dalam unggahan di akun Instagram resminya, @anwaribrahim_my.
“Ketemu sahabat karib saya, Presiden terpilih Indonesia Prabowo Subianto. Saya turut berbesar hati menerima undangan beliau ke majlis pelantikan Presiden Indonesia yang akan diadakan pada 20 Oktober 2024 di Jakarta,” tulis Anwar dalam unggahannya.
Selain membahas pelantikan, pertemuan tersebut juga menekankan pentingnya memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Malaysia. Anwar Ibrahim menggarisbawahi komitmen kedua negara untuk terus memperkokoh kerja sama, baik di tingkat bilateral maupun regional, khususnya di ASEAN.
“Yang terpenting adalah komitmen kita untuk memperkuat hubungan bilateral antara kedua negara yang bersaudara. Kita juga menekankan komitmen kita untuk menjamin dan memperkuat kerja sama regional ASEAN," tegas Anwar.
Pertemuan ini memperlihatkan eratnya hubungan personal antara kedua pemimpin dan komitmen mereka untuk memperkuat kerja sama antarnegara yang akan bermanfaat bagi kedua bangsa.
*)Mahasiswa Politeknik Negeri Malang peserta program magang reguler Harian Disway
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: