Bidikan Juventus Beralih ke Jonathan Tah, Milan Skriniar Ternyata Ingin Bertahan di PSG

Bidikan Juventus Beralih ke Jonathan Tah, Milan Skriniar Ternyata Ingin Bertahan di PSG

Juventus incar bek Bayer Leverkusen, Jonathan Tah, untuk memperkuat lini pertahanan--Instagram @jonathantah_

HARIAN DISWAY - Raksasa Serie A, Juventus, tengah mencari bek baru untuk memperkuat lini pertahanan mereka setelah cedera parah yang dialami Gleison Bremer

Bek andalan mereka itu harus absen hingga akhir musim akibat cedera ACL yang dideritanya dalam pertandingan Liga Champions melawan RB Leipzig. 

Salah satu target awal Juventus adalah bek Paris Saint-Germain (PSG), Milan Skriniar, namun kabar terbaru menunjukkan bahwa bek asal Slovakia itu ingin memperjuangkan posisinya di klub Prancis tersebut.

Milan Skriniar memang kesulitan mendapatkan waktu bermain reguler di bawah arahan pelatih PSG, Luis Enrique. 

BACA JUGA:Legenda Juventus Berharap Bianconeri Agresif Lawan Lazio, Dusan Vlahovic Jadi Sorotan

BACA JUGA:Paul Pogba Sambut Pengurangan Hukuman Larangan Bermain, Tetap Fokus ke Juventus


Bek Juventus, Gleison Bremer, dikabarkan akan menepi sampai akhir musim 2024/2025 akibat menderita cedera ACL--Instagram @bremer

Luis Enrique lebih memercayakan lini belakangnya kepada duet Marquinhos dan Willian Pacho yang tampil solid di musim ini.

Tak hanya itu, pemain muda asal Brasil, Lucas Beraldo, juga bersaing untuk tempat di tim utama.

Hingga kini, Skriniar hanya tampil dua kali untuk PSG sepanjang musim ini. Meski merasa frustrasi, ia mengungkapkan bahwa dirinya belum ingin menyerah.

"Saya baik-baik saja. Situasinya memang seperti ini dan tentu saja saya tidak senang, tetapi satu-satunya hal yang bisa saya lakukan adalah terus berlatih dengan baik dan bekerja keras," ujar Skriniar kepada calciomercato

Pernyataan ini mengisyaratkan bahwa meski jarang mendapatkan kesempatan bermain, Skriniar masih ingin bertahan di PSG dan bersaing untuk mendapatkan tempat di tim utama.

BACA JUGA:Juventus Kehilangan Weston McKennie Karena Cedera, Bianconeri Krisis Pemain!

BACA JUGA:Paolo Di Canio Sarankan Juventus Pinjam Joshua Zirkzee dari Manchester United

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber