Al-Nassr vs Al-Taawon 0-1: Ronaldo Gagal Penalti, Pasukan Najd Gugur dari Kings Cup

Al-Nassr vs Al-Taawon 0-1: Ronaldo Gagal Penalti, Pasukan Najd Gugur dari Kings Cup

Cristiano Ronaldo gagal mecetak gol penalti di injury time kala Al Nassr melawan Al Taawon di Kings Cup 2024, 30 Oktober 2024-Instagram @alnassr-

HARIAN DISWAY - Al Nassr harus gigit jari di ajang King's Cup. Mereka tersingkir dari babak 16 besar setelah dikalahkan tamunya, Al Taawon dalam pertandingan berformat single leg tersebut.

Laga Al-Nassr vs Al-Taawon yang digelar di Stadion Al-Awwal Park, Riyadh, itu berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan tim tamu, Rabu, 30 Oktober 2024.

Gol tunggal kemenangan Al-Taawon dicetak oleh Waleed Al-Ahmed di babak kedua. Meski bermain dominan, Al-Nassr gagal mengalahkan tamunya itu.

Bahkan, Al Nassr mendapatkan kesempatan mencetak gol lewat titik penalti. Namun, bintang utama mereka, Cristiano Ronaldo, gagal mengeksekusi. Sehingga Al Nassr gagal menyamakan kedudukan. Dan harus rela mengakhiri perjalanan di King's Cup.

BACA JUGA:Al Kholood vs Al Nassr 3-3: Tanpa Cristiano Ronaldo, Talisca Jadi Penyelamat

BACA JUGA:Esteghlal vs Al-Nassr 0-1: Ronaldo Gagal Nyekor, Laporte Gacor!

Jalannya Pertandingan Al-Nassr vs Al-Taawon


Al Nassr kalah dari Al Taawon 1-0 di babak 16 besar Kings Cup 2024, 30 Oktober 2024-Instagram @alnassr-

Cristiano Ronaldo dan rekan-rekannya berusaha keras menekan Al Taawoun di hadapan para pendukungnya. Mereka menguasai permainan dan menciptakan beberapa peluang, tetapi sayangnya, tidak ada yang berujung pada gol.

Sampai peluit jeda dibunyikan, skor tetap imbang 0-0. Hal itu tentu menjadi momen yang mengecewakan bagi Al Nassr. Sebab, mereka berharap bisa memanfaatkan dukungan suporter untuk mencetak gol pertama dan menaikkan mental tim.

Aksi Cristiano Ronaldo saat Al Nassr melawan Al Taawon di 16 besar Kings Cup 2024, 30 Oktober 2024-Instagram @alnassr-

Memasuki babak kedua, keadaan justru berbalik. Al Nassr yang sebelumnya terlihat lebih dominan, malah mengalami kesialan. Di menit ke-71, Waleed Al Ahmed dari Al Taawoun berhasil membobol gawang Al Nassr. Gol tersebut tercipta melalui skema sepak pojok.

 

BACA JUGA:Cristiano Ronaldo dan Sadio Mane Bawa Al Nassr Kalahkan Al Rayyan 2-1 di Liga Champions Asia

 

BACA JUGA:Al Nassr Gaet Stefano Pioli, Segera Latih Cristiano Ronaldo Cs

Waleed Al-ahmed yang tidak terkawal berhasil menyundul bola dan menggetarkan jala gawang Al Nassr. Skor pun berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Al Taawon.

Setelah gol tersebut, Al Nassr berusaha semaksimal mungkin untuk menyamakan kedudukan. Namun, segala upaya mereka sia-sia.

Bahkan di masa injury time, tepatnya di menit ke-90+6, Ronaldo memiliki kesempatan untuk menyamakan skor melalui tendangan penalti.

Sayangnya, bola hasil tendangannya melambung tinggi dan gagal masuk ke gawang. Ini adalah momen yang sangat mengecewakan bagi seluruh tim dan suporter.

 

BACA JUGA:Al Feiha vs Al Nassr 1-4: Ronaldo Cetak Gol Free Kick Cantik!

BACA JUGA:Al Nassr vs Al Hilal 1-4: Cristiano Ronaldo Cs Kena Comeback

Al Nassr pun tidak berhasil mencetak gol balasan hingga pertandingan berakhir. Dengan hasil itu Al Taawun berhasil melaju ke babak delapan besar Kings Cup 2024/2025.

Al-Nassr harus menerima kenyataan pahit dan terhenti di babak 16 besar. Kekalahan itu menjadi pelajaran berharga bagi mereka untuk memperbaiki performa di laga berikutnya. (*)

Susunan Pemain Al-Nassr vs Al-Taawon

Al-Nassr (4-2-3-1): 24-Bento (GK); 12-Boushal, 3-Simakan, 27-Laporte, 83-Alnajdi; 11-Brozovic, 19-Al Hassan; 20-Angelo, 94-Talisca, 80-Wesley; 7-Ronaldo

Pelatih: Stefano Pioli

Al-Taawon (5-3-2): 1-Mailson (GK); 24-Flavio, 23-Al Ahmed, 93-Al Saluli, 32-Almufarrij, 8-Al Nasser; 10-Castro, 18-El Mahdioui, 76-Fajr; 11-Pedro, 99-Barrow

Pelatih: Rodolfo Arruabarrena

BACA JUGA:Al Nassr vs Al Hilal 1-4: Cristiano Ronaldo Cs Kena Comeback

Statistik Al-Nassr vs Al-Taawon

Penguasaan bola: 65% - 35%

Total tembakan: 15 - 9

Tembakan tepat sasaran: 5 - 4

Akurasi umpan: 87% - 80%

Kartu kuning: 0 - 3

Kartu merah: 0 - 0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: espn