Udinese vs Juventus 0-2: Nyonya Tua Bangkit Meski Tanpa Pemain Kunci

Udinese vs Juventus 0-2: Nyonya Tua Bangkit Meski Tanpa Pemain Kunci

Juventus menang 2-0 atas Udinese pada laga Serie A, 3 November 2024--X/juventusfc

"Gol itu memberi kami kepercayaan diri lebih dalam permainan," kata Thiago Motta.

Setelah gol pertama, Juventus semakin percaya diri dalam menyerang. Mereka terus menekan dan tidak memberikan ruang bagi Udinese untuk mengembangkan permainan. Pada menit ke-37, Juventus berhasil menggandakan keunggulan.

Nicolo Savona memanfaatkan bola liar di dalam kotak penalti setelah tembakan sebelumnya mengenai tiang gawang. Dan dengan tenang melepaskan tembakan yang mengarah ke pojok bawah gawang Udinese. Skor menjadi 2-0.

Babak pertama pun berakhir dengan keunggulan 2-0 bagi Juventus. Meskipun Udinese sempat menciptakan beberapa peluang melalui Keinan Davis dan rekan-rekannya, namun penyelesaian akhir mereka masih belum maksimal.


Selebrasi Nicolo Savona usai cetak gol dalam kemenangan 2-0 atas Udinese, 3 November 2024--X/juventusfc

Pad ababak kedua, Udinese berusaha bangkit dan meningkatkan intensitas serangan. Pelatih Udinese Kosta Runjaic melakukan sejumlah pergantian pemain.

Ia, misalnya, memasukkan Oier Zarraga untuk melancarkan aliran bola ke lini depan. Juga Enzo Ebosse untuk menyegarkan lini pertahanan.

BACA JUGA:Juventus Seri Lagi Lawan Parma, Thiago Motta Akui Gialloblu Hebat

BACA JUGA:Juventus Bidik Lorenzo Lucca, Striker Jangkung 2,01 Meter dari Udinese

Udinese terus menekan Juventus dan menciptakan peluang di depan gawang, salah satunya datang pada menit ke-83 ketika Lorenzo Lucca menyundul bola dari jarak dekat. Namun, sundulannya hanya mengenai mistar gawang, sehingga Udinese gagal memperkecil ketertinggalan.

Juventus tetap solid dalam bertahan, tidak memberi ruang bagi Udinese untuk mengembangkan serangan. Thiago Motta melakukan pergantian pemain, memasukkan Weston McKennie dan Francisco Conceicao untuk mempertahankan ritme serangan dan memperkuat pertahanan.

"Ini adalah kemenangan tim, kami membaca permainan dengan baik," ujar Motta dalam wawancara pasca-pertandingan.

"Kami seharusnya bisa bermain lebih baik di babak pertama. Udinese memberi kami kesempatan untuk unggul dalam penguasaan bola. Kami memiliki beberapa situasi menarik, meskipun kami kurang dalam kedalaman serangan," paparnya.

"Udinese keluar dengan percaya diri dan sudah regroup di awal babak kedua. Mereka bertahan dan melakukan serangan balik dengan baik. Kami pantas mendapatkan kemenangan ini selama 95 menit."

Dengan kemenangan ini, Juventus berhasil mempertahankan posisi mereka di papan atas dan siap menghadapi tantangan selanjutnya di Liga Champions pada Rabu mendatang. Mereka akan melawat ke kandang Lille pada 6 November 2024. (*)

Susunan Pemain Udinese vs Juventus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: onefootball