Serba Serbi AKGTK Kemenag Tahap 2 Tahun 2024, Cara Daftar dan Waktu Pelaksanaannya

Serba Serbi AKGTK Kemenag Tahap 2 Tahun 2024, Cara Daftar dan Waktu Pelaksanaannya

Pendaftaran AKGTK bagi guru madrasah tahap 2--

HARIAN DISWAY - Kementerian Agama Kembali Gelar Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan (AKGTK) tahap 2 bagi Guru Madrasah di Seluruh Indonesia. 

AKGTK Tahap 2 kali ini wajib diikuti oleh guru yang belum berpartisipasi dalam AKGTK tahap pertama.

Program ini mencakup kepala madrasah, pengawas, serta guru mata pelajaran di berbagai tingkatan pendidikan, mulai dari Raudhatul Athfal (RA) hingga Madrasah Aliyah (MA). Asesmen akan berlangsung secara daring dengan tujuan utama meningkatkan kompetensi guru pada setiap bidang ajar.

Apa Itu AKGTK Kemenag

AKGTK atau Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan adalah upaya Kementerian Agama untul menyediakan pelayanan dalam membantu guru dan tenaga kependidikan dalam meningkatkan kompetensi mereka.

Asesmen ini mampu mendorong pemingkatan kualitas pendidikan yang berada di bawah naungan kemenag dengan memastikan guru dan tenaga pendidik memiliki kompetensi yang memadai dalam menjalankan tugas sebagai pendidik.  

BACA JUGA:Jadwal dan Cara Daftar Petugas Haji 2025 Tingkat Daerah oleh Kemenag RI

Hasil asesmen juga memungkinkan Kemenag untuk memantau secara langsung tingkat kompetensi para pendidik di berbagai wilayah Indonesia, sehingga dapat membantu dalam penyusunan kebijakan dan program-program peningkatan kualitas pendidikan.

Manfaat Mengikuti AKGTK Kemenag

Asesmen guru memiliki berbagai manfaat yang dirancang untuk membantu pengembangan kompetensi tenaga kependidikan. Berikut adalah beberapa manfaat utamanya:

  1. Refleksi kompetensi dan profesional guru. Manfaat asesmen yang dirasakan guru yaitu untuk mengetahui kemampuannya dalam berbagai asesmen kompetensi, seperti kompetensi pedagogik, kompetensi supervisi manajerial, supervisi akademik. Bahan tersebut kemudian mampu dijadikan evaluasi pendidik 
  2. Bahan penyusunan program peningkatan kompetensi guru. Bagi sekolah, hasil ini akan menunjang dalam pembuatan program peningkatan kualitas guru. 
  3. Sarana pengenalan pembelajaran digital. Asesmen ini dapat mengintegrasikan pembelajaran digital yang mendukung guru dan tenaga kependidikan dalam menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi pendidikan.'



Mata Pelajaran yang Diuji

Tidak semua mata pelajaran tersedia di asesmen AKGTK, pahami mata pelajaran apa saja yang disediakan pada asesmen kompetensi. 

  1. Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, IPA, dan Fikih untuk jenjang MI, MTS, dan MA.
  2. Mata Pelajaran agama, seperti Bahasa Arab, Akidah Akhlak, dan Quran Hadist.
  3. Mata pelajaran Madrasah Aliyah, melingkupi mata pelajaran sosiologi, geografi, ekonomi, serta bahasa asing seperti Jepang, Jerman, dan Perancis.

 

Jadwal Tahapan AKGTK Tahap 2 

pelaksanaan AKGTK tahap 2 akan dimulai pada tanggal 11-15 november. Berikut jadwal keseluruhan proses tahapan mengikuti AKG. 

  1. Penentuan Lokasi TAK: 7-10 Oktober 2024
  2. Pendaftaran AKGTK: 11-21 Oktober 2024
  3. Bimbingan Teknis (Bimtek) Proktor: 22-23 Oktober 2024
  4. Redistribusi Peserta (opsional): 22-23 Oktober 2024
  5. Finalisasi Data Calon Peserta: 25 Oktober 2024
  6. Cetak Kartu Asesmen Peserta: 28 Oktober 2024
  7. Uji Coba AKGTK: 29 Oktober 2024 (35.000 peserta perwakilan)
  8. Tes Login Peserta AKGTK: 30-31 Oktober 2024
  9. Final Cek Sistem dan Persiapan Data: 1-3 November 2024
  10. Aktivasi Sesi Ujian AKGTK: 6-9 November 2024
  11. Pelaksanaan AKGTK Tahap 2: 11-15 November 2024
  12. Laporan Pertanggungjawaban TAK: 21-22 November 2024
  13. Cetak Hasil AKGTK: 25 November 2024

 

Langkah-Langkah Mudah Daftar AKGTK Kemenag 2024 


Pendaftaran AKGTK bagi guru madrasah tahap 2--

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: