Indonesia vs Jepang 0-4: Shin Tae-yong Sesalkan Peluang Ragnar Oratmangoen
Satu-satunya kendala STY di skuad Timnas Indonesia dengan pemain-pemain keturunan Belanda, yakni soal komunikasi.-Bay Ismoyo-AFP
Seperti peluang di menit kedelapan, saat Ragnar Oratmangoen mendapatkan kesempatan emas dengan berhadapan satu lawan satu dengan kiper Jepang, Zion Suzuki.
Namun, peluang itu tidak bisa dikonversi menjadi gol karena bola hasil tembakan Ragnar masih bisa dihalau oleh Zion Suzuki.
Jepang malah berhasil membuka keunggulan di menit ke-35 melalui gol bunuh diri Justin Hubner. Gol itu terjadi saat ia berusaha menghalau umpan silang.
Lima menit kemudian, Takumi Minamino berhasil menggandakan skor. Memaksa kiper Indonesia Maarten Paes untuk mengambil bola dari gawangnya untuk kali kedua.
BACA JUGA:Shin Tae-yong Janji Timnas Indonesia Lolos Ronde Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
BACA JUGA:Hasil Imbang Australia vs Arab Saudi Buka Peluang Indonesia, Klasemen Grup C Makin Seru
Timnas Indonesia harus takluk dari Timnas Jepang dengan skor telak 0-4 pada matchday kelima Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Jumat, 15 November 2024--Instagram @timnasindonesia
Pada babak kedua, Jepang menambah gol lagi hanya empat menit setelah kick-off. Hidemasa Morita memanfaatkan kesalahan Maarten Paes yang akan memberikan operan jauh.
Ia memotong operan Paes. Lalu melepaskan tendangan keras yang gagal diantisipasi oleh kiper yang merumput di FC Dallas tersebut.
Timnas Indonesia semakin tertinggal ketika Yukinari Sugawara mencetak gol pada menit ke-68 dengan tendangan keras dari sudut sempit yang tak bisa dihalau oleh Paes.
Update Klasemen Timnas Indonesia
Dengan hasil itu, Timnas Indonesia tetap terjebak di dasar klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Setelah melakoni lima pertandingan, skuad Garuda hanya mengumpulkan tiga poin dari tiga hasil imbang dan dua kekalahan.
Sementara itu, Jepang semakin kokoh di puncak klasemen dengan tambahan tiga poin, total 13 poin, unggul tujuh poin dari Timnas Australia, Arab Saudi, dan Bahrain yang masing-masing mengoleksi enam poin. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: