Arsenal vs Man United 2-0: The Gunners Menang Berkat Sepak Pojok
Arsenal berhasil meraih kemenangan 2-0 saat menjamu Man United pada matchday ke-14 EPL 2024/2025. Kamis, 5 Desember 2024--Instagram @433
Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Arsenal langsung tampil agresif sejak awal laga. Mereka menguasai jalannya pertandingan dan menciptakan peluang berbahaya di menit ke-7.
Thomas Partey menyambut umpan sepak pojok dengan sundulan, tetapi bola masih melebar dari gawang Andre Onana.
Arsenal terus menggempur pertahanan Man United, termasuk peluang dari Gabriel Martinelli pada menit ke-25. Namun, belum mampu dimanfaatkan menjadi gol.
Sebaliknya, tim tamu baru memberikan ancaman di akhir babak pertama melalui tembakan Mason Mount dan Diogo Dalot, yang sayangnya belum menemui sasaran. Babak pertama pun ditutup dengan skor kacamata alias 0-0.
BACA JUGA:Kemenangan Perdana Amorim untuk MU, FK Bodo Korban Pertama
BACA JUGA:Link Live Streaming MU vs Bodo/Glimt di Liga Europa, Kemenangan Perdana Setan Merah bersama Amorim?
Memasuki babak kedua, Arsenal meningkatkan intensitas serangan agar bisa mencetak gol. Hanya tiga menit setelah kick-off, Gabriel Martinelli hampir memecah kebuntuan, tetapi Onana tampil gemilang menyelamatkan gawangnya.
Aksi bek Man United, Tyrell Malacia, ketika menghadapi Arsenal pada pekan ke-14 Liga Inggris 2024/2025. Kamis, 5 Desember 2024--instagram @manchesterunited
Gol pertama akhirnya tercipta di menit ke-54 melalui skema sepak pojok. Umpan Declan Rice disambut sundulan Jurrien Timber yang tak mampu dihalau Onana.
Tertinggal satu gol, Man United berusaha merespons lewat tembakan jarak jauh Diogo Dalot, tetapi masih melebar.
Setan Merah kembali nyaris menyamakan kedudukan di menit ke-67 melalui sundulan Matthijs de Ligt yang memanfaatkan umpan Bruno Fernandes. Namun, David Raya tampil luar biasa dengan penyelamatan gemilang.
BACA JUGA:Ruben Amorim Pantau Matteo Dams, Wonderkid PSV Eindhoven
BACA JUGA:Prediksi Manchester United vs Bodo Glimt: Ruben Amorim Haus Kemenangan!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: BBC Sport