Liga 1: Borneo FC vs PSIS 0-0, Mahesa Jenar Jegal Pesut Etam
Laga Borneo FC vs PSIS Semarang berakhir imbang 0-0 di pekan ke-13 Liga 1 2024/2025, Jumat, 6 Desember 2024-Instagram @borneofc.id-
HARIAN DISWAY - Skor imbang tanpa gol menjadi hasil akhir laga Borneo FC vs PSIS Semarang di lanjutan Liga 1 2024/2025. Laga yang dihelat di Stadion Batakan itu tak menemukan pemenang, Jumat, 6 Desember 2024.
Meski bermain menyerang dan menciptakan beberapa peluang, kedua kesebelasan tak mampu menciptakan sebiji gol pun.
Hasil seri itu membuat posisi Borneo FC di peringkat keempat klasemen sementara terancam. Mereka berjarak satu poin dari Arema FC yang baru bermain besok melawan Persebaya (22-21).
Sementara PSIS Semarang perlahan menjauh dari bibir zona merah berkat hasil imbang itu. Mahesa Jenar (sebutan PSIS Semarang) menduduki peringkat ke-13 dengan torehan 14 poin.
BACA JUGA:Persib Bandung vs Borneo FC 1-0: Maung Bandung Buat Persebaya Aman di Puncak
Jalannya Pertandingan Borneo FC vs PSIS
Duel Stefano Lilipaly dan Alfeandra Dewangga di pekan ke-13 Liga 1 2024/2025, Jumat, 6 Desember 2024-Instagram @borneofc.id-
Di awal babak pertama, Borneo FC langsung memberikan ancaman. Sebuah umpan silang dari sisi kanan mencoba dijangkau oleh kiper PSIS, Adi Satryo.
Tapi, ia gagal menangkap bola dengan baik dan malah keluar dari gawang. Bola liar tersebut coba dimanfaatkan oleh penyerang Borneo, Leo Gaucho, namun tendangannya masih bisa dihalau oleh bek PSIS.
Gali Freitas menjadi ancaman terbesar bagi Borneo FC di babak pertama. Pemain asal Timor Leste itu memiliki beberapa peluang bagus, termasuk satu tendangan yang mengenai mistar gawang di menit ke-20. Betapa dekatnya Borneo FC dengan gol pertama!
BACA JUGA:Borneo FC vs Dewa United 1-0, Pesut Etam Kudeta Persebaya
Aksi Terens Puhiri saat melawan PSIS Semarang di pekan ke-13 Liga 1 2024/2025, Jumat, 6 Desember 2024-Instagram @borneofc.id-
Tak lama setelah itu, Borneo FC punya peluang emas untuk mencetak gol pada menit ke-30. Stefano Lilipaly, yang berada dalam posisi bebas, melepaskan sundulan, tapi bola melambung tinggi.
Skor 0-0 bertahan hingga akhir babak pertama, meskipun Borneo FC terus berupaya menekan. Memasuki babak kedua, Borneo FC sebenarnya lebih mendominasi penguasaan bola.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: