KKP Bantah Tuduhan Penyegelan Pagar Laut Bekasi Karena Viral

KKP Bantah Tuduhan Penyegelan Pagar Laut Bekasi Karena Viral

Stafsus KKP, Doni Ismanto Darwin-Akun X @kkpgoid-

HARIAN DISWAY – Staf Khusus Menteri Kelautan dan Perikanan Bidang Hubungan Masyarakat dan Komunikasi Publik, Doni Ismanto Darwin tegaskan bahwa penyegelan pagar laut di perairan Bekasi bukan karena viral. 

Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Doni melalui postingan resmi di akun Instagram @kkpgoid pada Rabu, 15 Januari 2025.

Doni mengatakan bahwa penanganan kasus pagar laut di perairan Bekasi dilakukan bukan karena viral.


Pihak KKP mengungkapkan bahwa pemilik pagar laut Bekasi telah diketahui dan sudah mengirimkan surat penghentian kegiataan yang tidak berizin.-tangkapan layar tiktok @riesamsadewa-

BACA JUGA:Belum Selesai Kasus Pagar Laut Tangerang, KKP Segel Pagar Laut Bekasi

BACA JUGA:Penampakan Pagar Laut Tangerang yang Disegel Oleh KKP: Dasar Perairan Berupa Rubble dan Pasir  

“Perlu saya tegaskan, penanganan kasus ini bukan karena viral di media sosial, tetapi prosesnya sudah berjalan sejak beberapa bulan lalu,” ujar Doni dikutip Kamis, 16 Januari 2025.

Ia juga menjelaskan jika pada pertengahan Desember lalu PSDKP KKP sudah menyurati pihak perusahaan untuk segera menghentikan kegiatan di ruang laut karena tidak memiliki izin KKPRL.

Dilansir dari akun yang sama, Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Laut (KKPRL) sendiri merupakan persyaratan dasar yang wajib dimiliki oleh pelaku kegiatan pemanfaatan ruang laut secara menetap paling singkap 30 hari di perairan pesisir, wilayah perairan, dan wilayah yurisdiksi untuk kegiatan berusaha maupun non berusaha.


Sejumlah nelayan melaporkan hasil tangkapan ikan mereka menurun pasca pemasangan pagar laut sepanjang hampir lima kilometer di perairan Desa Segarajaya, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi-disway.id/Dimas Rafi-

Adanya langkah tegas ini merupakan wujud komitmen KKP sesuai arahan Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono, yang ingin menjadikan ekologi sebagai panglima dalam pengembangan ekonomi biru.

Sebelumnya viral diberitakan telah ditemukan pagar laut di perairan Bekasi, menyusul kabar adanya pagar laut misterius di perairan Tangerang yang sampai saat ini belum diketahui pemiliknya.

BACA JUGA:KKP Lakukan Sejumlah Langkah untuk Atasi Pagar Laut Ilegal di Perairan Tangerang

BACA JUGA:Proyek Pagar Laut Misterius Tangerang Perintah Siapa? Ini Pengakuan Para Pekerja! 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: