Mudik Gratis Jatim 2025 Layani Jalur Darat dan Laut, 3.500 Kursi Jalur Ini Masih Utuh

Warga bersiap mudik melalui program mudik gratis Pemprov Jatim. -FOTO: BOY SLAMET-HARIAN DISWAY-
Selain itu, ada rute Surabaya-Banyuwangi via Situbondo (4 bus), Surabaya-Ngawi (8 bus), Surabaya-Tuban (1 bus), Surabaya-Sumenep (2 bus), dan Surabaya-Bojonegoro (2 bus). Total kuota yang disediakan mencapai 4.000 kursi, dengan 1.720 kursi (40%) sudah terisi melalui pendaftaran online. Sementara itu, kuota offline sebanyak 2.280 kursi masih tersedia dan pendaftarannya dibuka mulai 16 Maret 2025.
Khofifah menegaskan, keselamatan dan kenyamanan pemudik menjadi prioritas utama.
”Kami ingin masyarakat sampai di kampung halaman dengan selamat, sehingga bisa merayakan Lebaran dengan penuh kebahagiaan,” ujarnya.
Tak hanya bus, Pemprov Jatim juga menyediakan layanan angkutan gratis untuk sepeda motor (R2) dengan kuota 400 unit. Program ini bertujuan mengurangi risiko kecelakaan dan memastikan pemudik tiba di tujuan dengan aman.
Selain jalur darat, Pemprov Jatim juga menyediakan mudik gratis melalui jalur laut. Layanan ini melayani rute dari Pelabuhan Jangkar Situbondo ke Pulau Raas dan Pulau Sapudi di Sumenep, Madura.
Kuota yang disediakan mencapai 3.500 kursi penumpang dan 2.100 unit sepeda motor (R2), dengan total 14 trip (7 kali pulang-pergi).
BACA JUGA:Mudik Gratis Lebaran 2025 Jatim: 4.000 Kursi Disiapkan, Ini Jadwal dan Cara Daftarnya!
BACA JUGA:Mudik Gratis Bareng KAI, Pendaftaran Dibuka Hari Ini, Cek Rute dan Syaratnya!
Pendaftaran mudik gratis jalur laut dibuka mulai 17 Maret 2025, baik secara online maupun offline. Saat ini, kuota masih utuh dan belum ada pendaftar.
Tak hanya mudik, Pemprov Jatim juga menyediakan program balik gratis untuk memudahkan masyarakat kembali ke kota asal setelah Lebaran. Program ini diharapkan dapat meringankan beban biaya transportasi dan memastikan perjalanan pulang berjalan lancar.
Khofifah berharap program mudik dan balik gratis ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat.
”Mari kita manfaatkan program ini dengan baik. Semoga perjalanan mudik tahun ini berjalan lancar dan semua pemudik dapat merayakan Lebaran bersama keluarga dalam keadaan sehat dan selamat,” tuturnya.
Informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran mudik dan balik gratis dapat diakses melalui situs resmi Dinas Perhubungan Jawa Timur atau langsung ke Kantor Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur di Jl. Ahmad Yani, Surabaya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: