Kapan Malam Nuzulul Quran 2025? Ketahui Keutamaan dan Amalan Istimewanya!

Kapan Malam Nuzulul Quran 2025? Ketahui Keutamaan dan Amalan Istimewanya!

Peristiwa Nuzulul Quran menjadi momen turunnya wahyu pertama kepada nabi Muhammad SAW. -Mila-Pinterest

“Pada (malam itu) dijelaskan segala urusan yang penuh hikmah.” (Qs. Al-Dukhan:4)

Urusan yang dimaksud di sini meliputi rezeki, hidup, mati, untung, dan sebagainya. Jika pada malam Nuzulul Quran kita bisa menghidupkannya sepanjang malam, maka akan mendapat keberkahan dan takdir baik.

Amalan - Amalan yang bisa dikerjakan pada Malam Nuzulul Quran 

1. Membaca Al - Quran 

Sesuai dengan sejarah Nuzulul Quran, membaca Al-Quran menjadi salah satu amalan utama di malam ini. Sebagai kalamullah dan pedoman hidup bagi umat Islam, membaca serta menghayati makna Al-Quran memiliki keutamaan besar.

2. Memperbanyak I’tikaf

I’tikaf adalah ibadah dengan berdiam diri di masjid untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. Kegiatan ini dapat diisi dengan dzikir, bertasbih, membaca Al-Quran, bermuhasabah, mendengarkan nasihat keagamaan, serta merenungi kehidupan akhirat.

BACA JUGA:Gus Ipul Gelar Malam Nuzulul Quran dan Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk THL

3. Sholat dan Berdoa 

Sholat dan doa sangat dianjurkan setiap waktu, terutama di malam Nuzulul Quran. Sholat malam memiliki berbagai keutamaan, antara lain:

- Merupakan ibadah yang paling utama setelah sholat wajib.

- Seperti sedekah yang dilakukan secara tersembunyi.

- Menjadi ciri khas orang-orang saleh.

- Dibanggakan oleh Allah SWT.

- Doa-doa yang dipanjatkan lebih berpeluang untuk dikabulkan.

Doa Malam Nuzulul Quran

Pada dasarnya ada banyak doa yang dapat dilafalkan pada malam Nuzulul Quran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: