Fulham vs Tottenham 2-0: The Lilywhites Tersungkur di Craven Cottage

Fulham vs Tottenham 2-0: The Lilywhites Tersungkur di Craven Cottage

Ekspresi kekecewaan pemain Tottenham Hotspur pasca dikalahkan Fulham 2-0 di Craven Cottage, Minggu, 16 Maret 2025-Reuters-


Selebrasi Rodrigo Muniz setelah membobol gawang Tottenham Hotspur di lanjutan Liga Inggris, Minggu, 16 Maret 2025-Reuters-

Peluang terbaik Tottenham datang pada menit ke-68. Dominic Solanke, yang berada di posisi strategis, gagal memanfaatkan rebound dari tembakan Mathys Tel.

Fulham akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-78. Rodrigo Muniz berhasil merobek gawang Tottenham dengan tembakan akuratnya ke pojok bawah gawang, membawa tim tuan rumah unggul 1-0.

Tak puas dengan satu gol, Fulham menambah penderitaan Tottenham di menit ke-88. Ryan Sessegnon berhasil mencetak gol kedua setelah menang duel perebutan bola dengan Ben Davies.

Dua gol dalam waktu singkat itu menegaskan dominasi Fulham di hadapan pendukung mereka. Laga pun berakhir dengan skor 2-0 untuk tuan The Cottagers (sebutan Fulham). (*)

BACA JUGA:Man Utd vs Fulham 1-1 (3-4): Setan Merah Tumbang Lewat Adu Penalti!

BACA JUGA:Fulham vs Man Utd 0-1: Lisandro Martinez Bikin The Cottagers Tumbang di Kandang

Susunan Pemain Fulham vs Tottenham

Fulham (4-2-3-1): 

1-Leno (GK); 21-Castagne, 5-Andersen, 3-Bassey, (C) 33-Robinson; 18-Pereira, 16-Berge; 17-Iwobi, 32-Smith-Rowe, 22-Willian; 7-Jimenez

Pelatih: Marco Silva

Tottenham Hotspur (4-3-3): 

1-Vicario (GK); 24-Spence, (C) 17-Romero, 33-Davies, 13-Udogie; 30-Bentancur, 14-Gray, 8-Bissouma; 22-Johnson, 19-Solanke, 11-Tel

Pelatih: Ange Postecoglou

BACA JUGA:AZ vs Tottenham 1-0: Bunuh Diri Bergvall Buat The Lilywhites Kesusahan di Leg 2!

BACA JUGA:Tottenham vs Man City 0-1: Gol Tunggal Haaland Menjaga Asa The Citizens di Papan Atas!

Statistik Fulham vs Tottenham

Penguasaan bola: 57% - 43%

Total tembakan: 13 - 12

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: