Happy Renjun Day! 5 Fakta Menarik Renjun NCT yang Genap Berusia 25 Tahun

Happy Renjun Day! 5 Fakta Menarik Renjun NCT yang Genap Berusia 25 Tahun

Happy Renjun Day! Ini 5 Fakta Menarik Renjun NCT yang Genap Berusia 25 Tahun--X @NCTsmtown

Renjun tidak hanya moncer di bidang seni musik dan suara. Ia juga dikenal memiliki bakat seni rupa yang luar biasa tinggi. Ia sering mendapat julukan "Golden Hands" dari member lain dan NCTzen (sebutan penggemar NCT).

Keahliannya meliputi menggambar, melukis, hingga menjahit dekorasi unik. Hasil karyanya kerap dibagikan di media sosial, memukau penggemar. Pada 2019, ia menggambar siluet langit berbintang sebagai hadiah ulang tahun untuk fans.

Lukisan berjudul The Big Dipper itu jadi favorit NCTzen. Bakat itu juga jadi terapi baginya saat menghadapi tekanan mental. Terapisnya menyarankan seni sebagai cara menjaga kesehatan jiwanya.

Renjun bahkan mahir menghias kue dan mendekorasi ruangan. Ketelatenannya membuat member NCT Dream kagum padanya.

BACA JUGA:Happy Birthday Renjun! 7 Fakta Keren Vokalis NCT Dream yang Berulang Tahun ke-24 Hari Ini

BACA JUGA:Chenle NCT Dream Idap Radang Usus, Sempat Dirawat di RS

3. Penggemar Berat Moomin


Happy Renjun Day! Ini 5 Fakta Menarik Renjun NCT yang Genap Berusia 25 Tahun--Instagram @yellow_3to3

Renjun tak pernah menyembunyikan kecintaannya pada karakter Moomin. Kuda nil putih dari kartun itu jadi bagian tak terpisahkan darinya. Ia mengoleksi banyak boneka Moomin di kamarnya. Renjun bahkan marah jika ada yang merusak koleksi kesayangannya itu.

Pada konser NCT Dream di Thailand 2023, fans melempar boneka Moomin ke panggung. Gestur itu membuatnya tersentuh dan bahagia.

Kecintaan pada Moomin sudah ada sejak awal debut bersama NCT Dream pada 2016. Ia sering menyebut Moomin sebagai sumber kebahagiaan kecilnya.

Maka, NCTZen kerap memberi hadiah bertema Moomin di hari spesialnya. Ini menunjukkan betapa ikonik hubungan Renjun dengan karakter tersebut.

BACA JUGA:Serunya Jaemin Jadi Special MC Music Bank, Berikan Trofi Langsung ke NCT DREAM!

BACA JUGA:7 Fakta Seru Chenle NCT Dream yang Berulang Tahun Ke-23

4. Penari Berbakat


NCT Dream tampil di iHeartRadio Jingle Ball di Chicago, Renjun jadi tuai pujian NCTZen.-Daniel Boczarski-AFP

Tak hanya menyanyi, Renjun juga piawai menari dengan gaya elegan. Ia pernah belajar balet dan tari kontemporer sebelum debut. Di setiap koreografi NCT Dream, ia menonjol dengan gerakan presisi. Bakatnya ini menambah dimensi baru pada penampilannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber