2.347 Tiket Kapal Laut Gratis Arus Balik Lebaran Masih Tersedia, Buruan Daftar!

Kementerian Perhubungan masih punya ribuan kuota untuk arus balik mudik gratis 2025-Kementerian Perhubungan RI-Instagram, Kemenhub151
HARIAN DISWAY- Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyampaikan tiket gratis kapal laut untuk arus balik Lebaran 2025 masih tersedia ribuan tiket.
Hingga saat ini, kuota tiket gratis kapal laut arus balik untuk keberangkatan tanggal 5 -15 April 2025 masih tersedia 2.347 tiket.
"Kami mengimbau masyarakat dapat memanfaatkan program ini sebelum kuota yang tersedia habis,” ujar Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Capt. Antoni Arif Priadi pada dikutip Minggu, 6 April 2025.
Tiket gratis angkutan laut itu akan dilayani oleh beberapa operator. Di antaranya, PT Pelni (Persero), PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) dan PT Sakti Inti Makmur.
Sebelumnya, Kementerian Perhubungan menyediakan tiket gratis untuk arus balik Lebaran 2025 yang tersebar di beberapa wilayah Indonesia.
BACA JUGA:Mudik Gratis BUMN 2025: BRI Group Berangkatkan 8.482 Pemudik
Kemenhub mengimbau agar masyarakat memanfaatkan kemudahan program tersebut. Juga berharap program itu terus hadir di tahun-tahun mendatang.
Ada 22 trayek yang akan diberangkatkan, yakni:
- Balohan - Ulee Lheue
- Bitung – Ternante
- Fak Fak – Sorong
- Garongkong – Batulicin
- Jangkar – Kalianget
- Kalianget – Jangkar
- Kangean – Sapeken
- Lamteng - Ulee Lheue
- Luwuk – Saiyong
- Pamatata – Bira
- Pulau Banyak – Singkil
- Raas – Sapudi
- Raas – Jangkar
- Raas – Kalianget
- Saiyong – Luwuk
- Sapudi – Raas
- Sapudi – Jangkar
- Sapudi – Kalianget
- Sinabang - Labuan Haji
- Sinabang – Calang
- Sinabang – Singkil
- Sorong – Manokwari.
BACA JUGA:Mudik Gratis BUMN 2025: BRI Group Berangkatkan 8.482 Pemudik
BACA JUGA:Inilah Rute Program Mudik Gratis yang Digelar Kejaksaan Agung RI
Berikut adalah cara pendaftaran program mudik gratis:
- Akses link berikut: nusantara.kemenhub.go.id
- Klik daftar sekarang dan lakukan registrasi
- Pilih jadwal dan rute pelaksanaan mudik gratis 2025
- Isi data diri yang diminta
- Lakukan verifikasi pada waktu dan alamat yang tertera
- Pendaftaran mudik gratis selesai.
*) Mahasiswa magang dari UIN Sunan Ampel Surabaya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: