Lukaku dan McTominay Bersinar, Napoli Pepet Inter Milan di Papan Atas Serie A

Scott McTominay (kiri) mencetak brace kala melawan Empoli di lanjutan Liga Italia 2024/2025, Selasa, 15 April 2025-Reuters-
HARIAN DISWAY - Duo mantan pemain Manchester United, Romelu Lukaku dan Scott McTominay, menjadi sorotan publik usai meraih kemenangan Napoli 3-0 atas Empoli pada Giornata ke-32 Serie A, Selasa, 16 April 2025 dini hari WIB.
Partenopei (julukan Napoli) kembali ke jalur perburuan juara Liga Italia, setelah kini terpaut tiga poin dari capolista, Inter Milan.
Kemenangan atas Empoli tidak lepas dari peran lini depan Napoli yang tampil ganas.
Romelu Lukaku mencetak 1 gol dan memberikan 2 assist, sementara Scott McTominay mencetak dua gol.
BACA JUGA:Napoli vs Empoli 3-0: Partenopei Pepet Inter Milan, Perebutan Gelar Serie A Kembali Seru!
BACA JUGA:Bologna vs Napoli 1-1: Rossoblu Jegal Partenopei di Renato Dall'Ara
Kontribusi mereka membawa Napoli tetap kompetitif di papan atas klasemen.
Hasil ini memangkas jarak Napoli dengan Inter Milan menjadi 3 poin, sehingga persaingan menuju Scudetto semakin sengit.
Napoli kini berada dalam posisi yang baik untuk mengejar gelar.
Scott McTominay menyakinkan dirinya untuk tetap fokus pada laga-laga selanjutnya.
Performa Lukaku dan McTominay Bawa Napoli ke Jalur Perburuan Juara Liga. Selebrasi McTominay usai menjebol gawang Empolii. 15 April 2025-Instagram, SSC Napoli Official-
Meski musim menuju akhir yang mendebarkan, McTominay menegaskan bahwa fokus harus tetap pada diri sendiri, terlepas dari keunggulan Inter.
"Kami harus menikmati permainan dan fokus pada diri kami sendiri. Kami adalah tim yang kuat dan harus terus melanjutkan gaya bermain serta sikap ini. Kami harus memikirkan diri sendiri, baru kemudian kita lihat apa yang akan dilakukan Inter,"ujarnya sebagaimana dikutip dari DAZN.
Ia juga mengaku bahwa senang bisa bermain bersama dengan Romelu Lukaku,"Saya sangat senang memiliki Romelu sebagai rekan setim,"tutur Pria berkebangsaan Skotlandia tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: dazn