Juventus Mau Lepas Samuel Mbangula? Minim Menit Bermain Sejak Tudor Masuk

Selebrasi Samuel Mbangula setelah mencetak gol kemenangan Juventus ke gawang PSV Eindhoven di playoff Liga Champions, Rabu, 12 Februari 2025-Reuters-
HARIAN DISWAY - Di awal musim, nama Samuel Mbangula hampir tak pernah terdengar di kalangan penggemar Juventus. Namun, pemuda asal Belgia itu tiba-tiba mencuri perhatian ketika mendapat kesempatan emas sebagai starter di laga pembuka melawan Como.
Penampilannya yang cemerlang langsung membuat para pendukung Bianconeri (sebutan Juventus) berdecak kagum. Tak hanya itu, ia juga menjadi salah satu pilar penting di bawah asuhan mantan pelatih Thiago Motta.
Ia juga bisa membuktikan dirinya sebagai salah satu talenta terbaik dari sistem Next Gen Juventus. Namun, sepak bola selalu dipenuhi dengan dinamika.
Ketika Thiago Motta meninggalkan kursi pelatih dan digantikan oleh Igor Tudor , segalanya mulai berubah. Tudor membawa filosofi permainan yang berbeda, serta mengutak-atik struktur tim.
BACA JUGA:Update Cedera Juventus, Koopmeiners-McKennie Bisa Segera Merumput!
BACA JUGA:Igor Tudor Bebaskan Pemain Juventus Pilih Posisi Ternyaman
Samuel Mbangula Tersisih dari Juventus
Potret Samuel Mbangula mencetak gol pertamanya di Serie A 2024/25 bersama Juventus saat I Bianconeri menjamu Como di Stadion Juventus--juventus.com/official website
Hasilnya? Beberapa pemain yang dulunya jadi andalan tiba-tiba tersingkir ke pinggir lapangan, termasuk Mbangula. Kini, masa depan Mbangula di Turin dipenuhi tanda tanya.
Kekurangan menit bermain di era Tudor membuat spekulasi tentang kepindahannya semakin kuat. Kabarnya, klub-klub lain sudah mulai melirik bakat muda itu dan Juventus harus bersiap untuk melepasnya jika ingin memaksimalkan nilai pasar sang pemain.
Menurut laporan Il Bianconero, Juventus tengah mempertimbangkan opsi menjual Mbangula saat bursa transfer kembali dibuka. Tapi, itu masih belum pasti.
Kecuali ada perubahan pelatih yang bisa mengembalikannya ke skuad utama. Tudor tampaknya tidak akan memasukkan Mbangula dalam rencana taktisnya. Sehingga klub merasa lebih baik melepasnya daripada membiarkannya membusuk di bangku cadangan.
BACA JUGA:Juventus vs Lecce 2-1: Kenan Yildiz Bawa Si Nyonya Tua ke Zona Liga Champions
BACA JUGA:Juventus Bidik Striker Montenegro Nikola Krstovic, Buat Gantikan Vlahovic?
Samuel Mbangula akan Tinggalkan Juventus?
Samuel Mbangula, Pemain muda berusia 20 tahun yang berposisi sebagai sayap kiri di klub Juventus, mendapatkan panggilan pertamanya di level senior timnas Belgia --JuventusBelgique/x
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: juvefc.com