Timberwolves Cetak 21 Tripoin, Lakers Tertunduk Lesu di Ronde Pertama Playoff

Anthony Edwards (kiri) merayakan kemenangan Timberwolves dihadapan Luka Doncic (kanan) di Crypto.com Arena, Los Angeles pada Minggu, 20 April 2025-Getty Images-
HARIAN DISWAY – Minnesota Timberwolves menghancurkan Los Angeles Lakers di Gim 1 ronde pertama Playoff NBA 2025. Dalam pertandingan yang berlangsung di Crypto.com Arena, Los Angeles itu, Timberwolves melesat 117-95.
Timberwolves sempat tertinggal tujuh poin di kuarter pertama. Perubahan besar terjadi di awal kuarter kedua. Timberwolves memperoleh momentum dan mengambil alih kedudukan dari Lakers.
Meski bermain luar biasa di Gim 1, pelatih Timberwolves Chris Finch tidak ingin terlalu senang. Seri Playoff NBA 2025 baru dimulai. Mereka harus menjalani Gim 2 di markas Lakers pada Rabu, 23 April 2025.
BACA JUGA:Sengit di Hari Pertama Playoff, Nuggets Menekuk Clippers Melalui Overtime
BACA JUGA:Dallas Mavericks Tundukkan Kings 120-106, Selangkah Lagi Menuju Playoff NBA 2025
“Ini masih Gim 1. Kami tahu ini akan menjadi seri yang panjang. Saya memprediksi Gim 2 tidak akan seperti ini. Pertandingan berikutnya akan menjadi permainan yang sangat berbeda,” tutur Finch.
Kekuatan utama Timberwolves dalam Gim 1 playoff adalah tripoin mereka yang sangat jitu. Anthony Edwards dkk membukukan 21 tripoin dari 42 percobaan. Dengan kata lain, 50 persen tripoin Timberwolves tepat sasaran.
Setidaknya empat pemain Timberwolves memperoleh 3 tripoin tepat sasaran. Naz Reid yang paling wangi. Ia meraih 6/9 tripoin dari bangku cadangan yang menghasilkan 23 poin, 5 rebound, 2 asis, dan 2 blok.
Perolehan tertinggi Timberwolves datang dari Jaden McDaniels yang mencetak 25 poin dan 9 rebound. Bermain selama 33 menit, McDaniels hanya melewatkan dua dari 13 tembakan sepanjang gim. Tanpa tambahan dari tembakan gratis.
BACA JUGA: Tumbangkan Chicago Bulls 109-90, Miami Heat Buka Asa ke Playoff NBA 2025
BACA JUGA:Stephen Curry dan Jimmy Butler Membawa Warriors Bertemu Rockets di Playoff NBA 2025
Anthony Edwards tidak mau ketinggalan. Pemain berjuluk Ant-Man itu memang tertahan dengan 36 persen dari 8/22 tembakan dengan perolehan 22 poin. Disisi lain, ia nyaris tripel-dobel dengan 9 asis dan 8 rebound.
Julius Randle dengan kontribusi 16 poin, 5 rebound, dan 5 asis. Randle meraih enam tembakan tepat sasaran termasuk 4 tripoin. Mike Conley dan Donte DiVincenzo juga nyaris dobel digit. Keduanya mencetak 9 poin.
Kolektivitas Timberwolves tersebut menutup dominasi Luka Doncic bersama Lakers. Pemain asal Slovenia tersebut menjadi top skor gim dengan 37 poin dan 8 rebound. Doncic mencetak 12/22 tembakan termasuk 5 tripoin ditambah 8/9 tembakan gratis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: