Berkat Pemberdayaan BRI, Pengusaha Muda Ini Angkat Batik Tulis Lamongan ke Pasar Global

Umbar Basuki, pendiri Batik Tulis Soedjono, merapikan koleksi batik custom di booth pameran BRI UMKM EXPO(RT) 2025 di ICE BSD.-dok BRI-
Selain itu, pesanan juga datang dari berbagai kota besar di Indonesia seperti Medan, Batam, Samarinda, hingga Ternate.
Melihat manfaat dari ajang seperti BRI UMKM EXPO(RT), Umbar berharap acara serupa bisa digelar di kota-kota kecil, supaya UMKM lain juga punya kesempatan menjangkau pasar yang lebih luas.
Corporate Secretary BRI, Agustya Hendy Bernadi, menjelaskan bahwa gelaran BRI UMKM EXPO(RT) 2025 merupakan bentuk nyata dukungan BRI terhadap pelaku usaha kecil. Tahun ini adalah tahun keenam penyelenggaraan acara yang menghadirkan expo, showcase UMKM terkurasi, business matching, UMKM Award, hingga instalasi seni dan hiburan.
Tahun ini, sebanyak 1.000 UMKM terbaik berhasil lolos seleksi ketat dan dipamerkan dalam lima kategori utama, yakni Home Decor and Craft (153 UMKM), Food and Beverage (358 UMKM), Accessories and Beauty (181 UMKM), Fashion and Wastra (273 UMKM), serta Healthcare and Wellness (35 UMKM). Selama empat hari penyelenggaraan, dari 30 Januari hingga 2 Februari 2025 lalu, acara ini sukses menarik lebih dari 63.000 pengunjung.
“Program ini bertujuan membuka akses UMKM ke pasar global dan meningkatkan penyerapan tenaga kerja. BRI akan terus dorong perluasan lapangan kerja lewat pemberdayaan UMKM demi kesejahteraan masyarakat,” pungkas Hendy. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: