Gregoria Mariska Tunjung Kena Vertigo, Ester Nurumi Tri Wardoyo Gantikan Posisi ke Piala Sudirman 2025

Gregoria Mariska Tunjung saat berlaga di babak 16 besar Kejuaraan Asia 2025 di Ningbo, Tiongkok-PBSI-
JAKARTA, HARIAN DISWAY – Ada perubahan susunan pemain menjelang keberangkatan ke Piala Sudirman 2025. Gregoria Mariska Tunjung mundur dari turnamen beregu tersebut. PBSI menyebut bahwa Gregoria mengalami vertigo.
“Gregoria Mariska Tunjung batal berangkat ke Piala Sudirman 2025 setelah dinyatakan oleh dokter terkena vertigo. Gregoria harus istirahat total beberapa hari untuk memulihkan kondisinya,” kata Kabid Binpres PP PBSI Eng Hian pada Selasa, 22 April 2025.
Piala Sudirman 2025 tinggal menghitung hari. Edisi ke-19 tersebut akan berlangsung pada 27 April hingga 4 Mei 2025 di Xiamen, Tiongkok. Tim Indonesia berangkat pada Kamis, 24 April 2025.
Dengan mundurnya Gregoria tersebut, maka PBSI melakukan pergantian di sektor tunggal putri atas persetujuan BWF. Posisi Gregoria digantikan oleh Ester Nurumi Tri Wardoyo. Ester bergabung dengan Putri Kusuma Wardani di skuad Piala Sudirman 2025.
BACA JUGA:Indonesia Hanya Raih Satu Gelar dari 9 BWF World Tour 2025
BACA JUGA:Seperti Greysia Polii, Gregoria Mariska Tinggal di Pelatnas PBSI Setelah Menikah
“Dengan pergantian pemain ini maka tunggal putri pertama tim Indonesia ditempati oleh Putri Kusuma Wardani dan Ester menjadi tunggal putri kedua,” lanjut Eng Hian dalam keterangan resminya tersebut.
Gregoria menjadi tulang punggung tunggal putri sejak Piala Sudirman 2017 di Gold Coast, Australia. Artinya pemain dari PB Mutiara Cardinal itu telah berlaga di empat edisi Piala Sudirman.
Tidak fitnya kondisi Gregoria sudah terlihat sejak PBSI melakukan simulasi Piala Sudirman 2025. Simulasi tersebut dilaksanakan pada Senin, 21 April 2025 di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur.
Simulasi tersebut membagi skuad Piala Sudirman 2025 menjadi dua tim, yaitu Tim Garuda dan Tim Rajawali. Ester bergabung dengan Tim Rajawali. Ia kalah dari Putri KW dalam rubber game 17-21, 21-17, 21-13.
Tim Rajawali pada akhirnya memenangkan simulasi Piala Sudirman 2025 dengan keunggulan 3-2 atas Tim Garuda. Kemenangan mereka ditentukan setelah Fajar Alfian/M. Rian Ardianto mengalahkan Daniel Marthin/M. Shohibul Fikri.
BACA JUGA:PBSI Tanpa Gelar Juara di Kejuaraan Asia 2025, Taufik Hidayat: Apa yang Kurang?
Indonesia menjadi unggulan kedua di Piala Sudirman 2025. Indonesia masuk Grup D bersama dengan Inggris, India, dan Denmark. Dua peringkat terbaik akan melanjutkan penampilan di babak perempat final.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: