Atletico Madrid vs Rayo Vallecano 3-0: Los Rojiblancos Gasak Tim Tamu Tanpa Balas!

Atletico Madrid vs Rayo Vallecano 3-0: Los Rojiblancos Gasak Tim Tamu Tanpa Balas!

Atletico Madrid vs Rayo Vallecano 3-0: Los Rojiblancos Gasak Tim Tamu Tanpa Balas! Selebrasi Julian Alvarez cetak gol pelengkap kemenangan ATM ke gawang Rayo Vallecano. 25 April 2025-Instagram, 433-

BACA JUGA:Las Palmas vs Atletico Madrid 1-0: Javi Munoz Buat Pasukan Diego Simeone Tidak Bisa Tidur

BACA JUGA:Atletico Madrid vs Valladolid 4-2: Los Rojiblancos Baru Ngamuk di Babak Kedua

Namun, Rayo Vallecano tidak mau menyerah begitu saja. Menit ke-10 , Isi Palazon mencoba membalas dengan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti.

Sayangnya, tembakannya masih melambung jauh di atas mistar gawang Jan Oblak. Meskipun upaya ini gagal, tim tamu mulai menunjukkan semangat perlawanan mereka.

Hingga menit ke-25, kedua tim saling bertukar serangan. Rayo Vallecano beberapa kali mengancam pertahanan Atletico Madrid, namun barisan belakang Los Rojiblancos tetap solid.

Pada menit ke-32, Rayo mendapat peluang emas lewat Alvaro Garcia. Dari sudut yang sangat sulit, ia melepaskan tembakan kaki kiri yang tampak berbahaya.

Tetapi, Jan Oblak, sang penjaga gawang andalan Atletico, menunjukkan kelas dunianya dengan menepis bola tersebut.

Tidak lama kemudian, tepatnya pada menit ke-45, Atletico Madrid kembali menggandakan keunggulan mereka. Kali ini Conor Gallagher, gelandang serba bisa yang tengah on fire, berhasil menyundul bola hasil umpan matang Rodrigo De Paul.

Sundulan Gallagher masuk ke pojok gawang tanpa bisa dijangkau Batalla, membuat skor berubah menjadi 2-0 sampai turun minum. 


Atletico Madrid vs Rayo Vallecano 3-0: Los Rojiblancos Gasak Tim Tamu Tanpa Balas! Selebrasi Gallgaher usai cetak gol pada penghujung babak pertam ke gawang tim tamu. 25 April 2025-Instagram, Atletico De Madrid Official-

Babak Kedua 

Rayo Vallecano mencoba bangkit dengan bermain lebih agresif. Mereka tidak ingin pulang dengan tangan hampa. Menit ke-51 , Isi Palazon kembali menjadi ancaman.

Kali ini ia mencoba sundulan dari jarak jauh, namun bola masih bisa diamankan oleh pertahanan Atletico Madrid yang sigap. Pada menit ke-64 , Andrei Ratiu dan Florian Lejeune berusaha keras mendobrak pertahanan Los Rojiblancos.

Mereka melakukan kombinasi serangan yang cukup rapi, namun sayangnya, semua upaya itu belum membuahkan hasil. Pertahanan Atletico Madrid terlalu kokoh malam itu.

BACA JUGA:Espanyol vs Atletico Madrid 1-1: Rojiblancos Makin Tertinggal dari Persaingan Juara

BACA JUGA:Sevilla vs Atletico Madrid 1-2: Los Rojiblancos Comeback Dramatis!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: