Crystal Palace vs Aston Villa 0-3: The Eagles Lolos ke Final Piala FA

Crystal Palace vs Aston Villa 0-3: The Eagles Lolos ke Final Piala FA. Eberechi Eze (tengah) melakukan selebrasi usai menjebol gawang Aston Villa di babak pertama dalam laga semifinal Piala FA 2024/2025. 26 April 2025-Instagram, Crystal Palace -
Melalui serangan balik cepat, Jean Philippe Mateta memberikan umpan terobosan yang sempurna kepada Ismaila Sarr. Winger asal Senegal itu dengan tenang menaklukkan Martinez dan mencetak gol kedua Palace. Skor berubah menjadi 0-2.
Aston Villa terus berupaya keras untuk memperkecil ketertinggalan. Menit 78, Leon Bailey mencoba peruntungannya dengan melepaskan tembakan spektakuler dari sudut sempit.
Namun, sekali lagi Henderson tampil gemilang dengan menepis bola tersebut. Memasuki injury time, malapetaka datang bagi Aston Villa.
Kesalahan fatal di lini belakang dimanfaatkan dengan baik oleh Eddie Nketiah, yang memberikan umpan matang kepada Ismaila Sarr. Dengan dingin, Sarr mencetak gol keduanya di laga ini, sekaligus memastikan kemenangan telak 0-3 untuk Crystal Palace.
Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tetap tidak berubah. Marcus Rashford dan rekan-rekannya harus pulang dengan kepala tertunduk dan gagal lolos ke Final Piala FA. (*)
Susunan Pemain
Crystal Palace (3-4-2-1): 1-Dean Henderson; 26-Chris Richards, 5-Maxence Lacroix, 6-Marc Guehi; 12-Munoz, 20-Wharton, 18-Kamada, 3-Mitchell; 7-Sarr, 10-Eze; 14-Mateta
Pelatih: Oliver Glasner
Astom Villa (4-2-3-1): 23-Emiliano Martinez; 2-Cash, 4-Enzi Konsa, 14-Pau Torres, 12-Digne; 44-Kamara, 8-Tielemans; 27- Rogers, 21-Asensio, 7-McGinn; 11-Watkin
Pelatih: Unai Emery
Statistik Pertandingan
- Tembakan: 9 -16
- Tembakan ke gawang: 4 - 5
- Penguasaan bola: 29% - 71%
- Operan: 238 - 547
- Pelanggaran: 9 - 5
- Kartu kuning: 3 - 1
- Kartu merah: 0 - 0
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: BBC Sport