Prediksi Chelsea vs Djurgarden, The Blues Pakai Pemain Akademi?

Prediksi Chelsea vs Djurgarden, The Blues Pakai Pemain Akademi?

Para pemain Chelsea saat persiapan latihan, (08/052025)-Media sosial Chelsea -

HARIAN DISWAY - Chelsea akan menjamu Djurgarden di Stamford Bridge pada semifinal leg kedua UEFA Conference League, Jumat, 9 Mei 2025, pukul 02.00 WIB. The Blues unggul agregat 4-1 dari leg pertama.

Meskipun demikian, Chelsea tidak boleh meremehkan Djurgarden. Pada perempat final leg kedua, Chelsea nyaris tersingkir oleh Legia Warszawa.

Pelatih Chelsea, Enzo Maresca, bertekad untuk memenangkan trofi di musim debutnya bersama klub London tersebut.  "Memenangkan trofi musim ini akan menjadi sebuah pernyataan: Chelsea telah kembali. Jadi, penting bagi kami untuk memenangkan trofi Conference League," katanya seperti yang dikutip dari laman resmi UEFA.

Kondisi Kedua Klub & Prediksi Jalannya Pertandingan

Chelsea dipastikan tanpa pemain seperti Marc Guiu dan Wesley Fofana, yang absen karena cedera hamstring. Namun, seluruh skuad lainnya dalam kondisi fit untuk bermain.

BACA JUGA:Rating Pemain Liverpool Pasca Dikalahkan Chelsea di Stamford Bridge, Jarell Quansah Jadi Tumbal

BACA JUGA:Liverpool vs Chelsea 1-3: The Blues Permalukan Sang Juara Premier League

Chelsea juga memiliki rekor kandang yang impresif di kompetisi Eropa musim ini, mencetak 12 gol dan hanya kebobolan 2 gol dalam 4 laga kandang. Statistik itu menjadi modal penting untuk mengamankan tiket ke final.

Di sisi lain, Djurgarden tidak akan menyerah begitu saja. Mereka berencana menunjukkan permainan terbaik meskipun menyadari bahwa peluang menang mereka kecil.

"Leg pertama sangatlah berat. Saya bangga dengan pemain saya dan permainan yang mereka tampilkan. Fokus kami adalah memberikan perlawanan," kata pelatih Djurgarden, Jani Hankavaara. 

Djurgarden patut berbangga karena mereka adalah satu-satunya klub di luar lima liga top Eropa yang masih bertahan di kompetisi UEFA Conference League. Mencapai semifinal sudah menjadi prestasi besar bagi klub asal Swedia tersebut.

Enzo Maresca mengingatkan anak asuhnya untuk tidak lengah meskipun sudah unggul agregat. Ia merujuk pada laga melawan Legia Warszawa, di mana Chelsea unggul 3-0 tetapi akhirnya kalah 1-2 di kandang.

BACA JUGA:Chelsea vs Everton 1-0, The Blues Tembus Zona Liga Champions

BACA JUGA:Fulham vs Chelsea 1-2: Pedro Neto Jaga Asa Chelsea di Zona Liga Champions!

"Kami tahu apa yang terjadi pada pertandingan Legia Warszawa. Saya ingin mereka tetap fokus pada leg kedua melawan Djurgarden," ungkap Maresca.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: laman resmi uefa