Sinopsis Film Karate Kid: Legends: Jackie Chan Jumpa Ralph Macchio, Tayang Mulai Hari Ini

Sinopsis Film Karate Kid: Legends, Bertemunya Dua Legenda Jackie Chan & Ralph Macchio, Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini!-Sony Pictures Indonesia-
HARIAN DISWAY - Pencinta film laga dan penggemar franchise Karate Kid, siap-siap bernostalgia sekaligus menikmati cerita baru yang fresh! Installment terbaru bertajuk Karate Kid: Legends tayang di bioskop Indonesia mulai hari ini, Rabu, 28 Mei 2025.
Dirilis oleh Sony Pictures, Karate Kid: Legends menjadi salah satu film layar lebar yang paling dinantikan tahun ini. Menggabungkan elemen klasik dari franchise The Karate Kid dengan sentuhan modern, film ini cocok ditonton baik oleh penggemar lama maupun baru.
Disutradarai oleh Jonathan Entwistle, sosok kreatif dibalik seial The End of the F**ing World, film ini kembali menghadirkan sang legenda, Jackie Chan. Tak hanya adegan berantem, ia juga mengusung pendekatan emosional dan visual yang khas: gelap, menyentuh, dan intens.
Dengan tetap mempertahankan elemen-elemen khas The Karate Kid ciptaan Robert Mark Kamen, ia berhasil menyeimbangkan unsur drama, aksi, serta nilai-nilai kehidupan dalam The Karate Kid: Legends.
BACA JUGA:5 Film Jackie Chan Terbaik Setelah Tahun 2000
BACA JUGA:Karate Kid: Legends Rilis Trailer Pertama, Jackie Chan dan Ralph Macchio Beradu Akting
The Karate Kid: Legends berkisah tentang Li Fong, remaja pendiam asal Beijing yang harus beradaptasi di kerasnya kehidupan kota New York.
Saat dihadapkan pada trauma masa lalu yang melibatkan kakaknya, larangan sang ibu untuk terjun di dunia bela diri, serta pencarian identitas khas film coming-of-age, Li menemukan bimbingan dari dua sosok legendaris: Mr. Han dan Daniel LaRusso.
Lantas, seperti apa sebenarnya perjalanan Li dalam film ini? Siapa saja tokoh penting yang mewarnai perjalanannya? Simak sinopsis film Karate Kid: Legends berikut ini. Tentunya, tanpa spolier!
Sinopsis Film Karate Kid: Legends
Li Fong belajar bela diri dari dua legenda, Jackie Chan & Ralph Macchio. Simak sinopsis Karate Kid: The Legend, tayang hari ini di bioskop!-Sony Pictures-
Bagaimana jika hidupmu tiba-tiba berubah dalam waktu satu malam saja? Dari jalanan Beijing yang sibuk, berubah ke sudut kota New York yang asing, jauh dari rumah, teman, dan segala hal yang kamu kenal.
Itulah yang dialami Li Fong (Ben Wang), remaja 17 tahun yang dipaksa meninggalkan kampung halamannya demi mengikuti ibunya yang pindah kerja ke Amerika.
BACA JUGA:Jackie Chan Masih Menyala di Film Panda Plan, Paduan Sempurna Aksi Bela Diri dan Komedi
BACA JUGA:Panda Plan, Aksi Jackie Chan yang Berjuang Melawan Penculik dalam Misi Penyelamatan Bayi Panda
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber