Sinopsis Drakor Mercy for None: So Ji Sub Comeback Demi Balas Dendam, Tayang 6 Juni 2025

Sinopsis Drakor Mercy for None: So Ji Sub Comeback Demi Balas Dendam, Tayang 6 Juni 2025

Aksi dendam So Ji Sub dimulai di Mercy for None! Tayang 6 Juni di Netflix, drakor ini siap bikin tegang dan emosional. Simak sinopsisnya!-Netflix-

Misinya hanya satu: mengungkap kebenaran di balik kematian Gi-seok. Sekaligus memburu setiap individu yang bertanggung jawab. Kembalinya Gi-jun ke dunia bawah tanah memicu gejolak dan riak ketakutan di seluruh The Square.


Aksi dendam So Ji Sub dimulai di Mercy for None! Tayang 6 Juni di Netflix, drakor ini siap bikin tegang dan emosional. Simak sinopsisnya!-Netflix-

Dipenuhi duka yang mendalam, Nam Gi-Jun memulai perburuan seorang diri untuk melacak setiap orang yang terlibat dalam kematian adiknya dan membalas dendam. Ia memiliki firasat bahwa ia tidak perlu mencari jauh untuk menemukan dalang utamanya.

Dalam perjalanannya, Gi-Jun akan menghadapi berbagai tantangan, mengungkap jaringan penuh intrik kompleks, dan bertemu kembali dengan karakter-karakter dari masa lalunya, baik kawan lama maupun musuh bebuyutan.

Pertarungan balas dendam ini diprediksi akan menjadi pertumpahan darah yang mengerikan di dunia bawah tanah Seoul.

BACA JUGA:5 Pertanyaan Drakor Resident Playbook yang Belum Terjawab Jelang Ending, Bikin Penasaran!

BACA JUGA:6 Hal Seru dari Ending Resident Playbook: Bikin Fans Nagih Season 2!

Di Balik Layar


Aksi dendam So Ji Sub dimulai di Mercy for None! Tayang 6 Juni di Netflix, drakor ini siap bikin tegang dan emosional. Simak sinopsisnya!-Netflix-

Mercy for None diadaptasi dari webtoon yang ditulis oleh Oh Se-Hyeong dan diilustrasikan oleh Kim Kyun-Tae. Karya itu terbit di platform Naver antara September 2020 hingga November 2021 itu begitu populer sejak pertama dirilis.

Choi Sung Eun dipercaya sebagai sutradara, bertanggung jawab untuk membawa visi gelap dan aksi brutal dari webtoon ke layar kaca dengan sentuhan artistik yang khas.

Sementara itu, naskah drama ini ditulis oleh Yoo Ki-Sung, bersama dengan Oh Se-Hyeong dan Kim Kyun-Tae sebagai penulis webtoon asli. Demi memastikan adaptasi yang setia pada materi sumber namun tetap relevan dan menarik untuk format serial drama.

Mercy for None adalah sebuah janji akan tontonan yang tak terlupakan. Dengan kombinasi aksi brutal yang memacu adrenalin, plot balas dendam yang mendalam dan penuh emosi, serta jajaran pemeran kelas atas, drama itu siap menjadi sorotan utama di Netflix.

So, tandai kalendermu pada 6 Juni 2025 dan bersiaplah untuk menyaksikan kisah Nam Gi-Jun yang tak kenal ampun eksklusif, hanya di Netflix(*)

*) Mahasiswa Magang dari Prodi Sastra Inggris Universitas Negeri Surabaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber