Bikin Bangga, Yeonjun TXT Raih OST Popularity Award di 4th Blue Dragon Series Awards 2025!

Yeonjun TXT raih OST Popularity Award di 4th Blue Dragon Series Awards 2025--KBS Entertain dan Sports Chosun
HARIAN DISWAY - Yeonjun TXT sukses membuat bangga para fans setelah meraih penghargaan OST Popularity Award dalam ajang 4th Blue Dragon Series Awards 2025.
Blue Dragon Series Awards 2025 digelar pada Jumat malam, 18 Juli 2025. Yeonjun bikin para MOA (sebutan fans TXT) bangga.
Pasalnya, main dancer sekaligus rapper dari TXT ini berhasil membawa pulang penghargaan OST Popularity Award lewat lagu Boyfriend, original soundtrack (OST) dari drakor Cinderella at 2 AM.
Itu adalah kali pertama member TXT memenangkan penghargaan dalam kategori OST Terbaik di ajang bergengsi. Sayangnya, Yeonjun tidak dapat hadir secara langsung di acara 4th Blue Dragon Series Awards 2025 karena jadwal bentrok.
BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Lagu Love Language Milik TXT
BACA JUGA:3 Fakta Menarik MV Love Language Milik TXT, Huening Kai dkk Ingin Menunjukkan Kasih Sayang
Namun, ia tetap memberikan ucapan terima kasihnya lewat sebuah video. Yeonjun menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Blue Dragon Series Awards dan para fans mereka yang telah mendukungnya dengan luar biasa.
"Saya sangat senang bahwa OST yang saya bawakan telah mendapatkan begitu banyak cinta akhir-akhir ini. Saya akan terus bekerja keras di masa mendatang untuk memberikan banyak karya musik terbaik untuk kalian semua," tutur Yeonjun.
Lagu Boyfriend sendiri merupakan salah satu OST dari drama Cinderella at 2 AM yang tayang pada Agustus 2024. Drama itu merupakan adaptasi dari webtoon yang ditulis oleh Aigome dengan judul yang sama.
Drama yang dibintangi oleh Moon Sang Min dan Shin Hyun Bin ini berfokus pada kisah cinta di sebuah kantor. Ceritanya mengikuti Ha Yun Seo, perempuan karier independen yang realistis.
BACA JUGA:Bikin Baper! Simak Lirik dan Terjemahan Boyfriend Milik Yeonjun TXT, OST Cinderella at 2 AM
BACA JUGA:Sinopsis Drakor Low Life, Ryu Seung Ryong dan Yang Se Jong Berburu Harta Karun di Laut Sinan
Dia memiliki kekasih bernama Seo Ju Won, pria dari keluarga kaya yang sedang menyamar sebagai karyawan biasa di perusahaan yang sama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber