Rumor Chelsea Boyong Duo Belanda Xavi Simons dan Jorrel Hato, The Blues Upgrade Skuad!

Christopher Nkunku dan Joao Felix adalah nama-nama besar yang terancam hengkang, jika Chelsea merekrut Xavi Simons dari RB Leipzig-Tangkapan Layar Instagram@xavisimons-
HARIAN DISWAY - Chelsea sedang aktif di pasar transfer musim panas 2025. Fokus The Blues (sebutan Chelsea) kini menuju pada dua pemain muda berbakat: Jorrel Hato dari Ajax dan Xavi Simons dari RB Leipzig.
Langkah itu diambil oleh manajemen pasukan Enzo Maresca untuk memperkuat skuad mereka, terutama di lini belakang dan lini serang.
Penampilan Cemerlang Jorrel Hato
Chelsea semakin dekat untuk merekrut bintang muda Ajax, Jorrel Hato, menurut pakar transfer Fabrizio Romano-Tangkapan Layar Instagram@jorrelhato-
Jorrel Hato adalah bek tengah berusia 19 tahun. Ia mencuri perhatian banyak klub Eropa berkat penampilan mengesankannya di Eredivisie.
Musim lalu, Hato tampil dalam 31 pertandingan, menunjukkan kemampuannya dalam bertahan dan membaca permainan. Chelsea membuka pembicaraan dengan Ajax untuk menjajaki kemungkinan transfer Hato ke Stamford Bridge.
Meskipun pembicaraan masih dalam tahap awal dan belum ada kesepakatan, minat Chelsea terhadap Hato menunjukkan keyakinan mereka akan potensi bek muda tersebut.
BACA JUGA:Atletico Madrid Incar Renato Veiga, Chelsea Bandrol Rp 656 Miliar
BACA JUGA:Juventus Terus Negosiasi dengan PSG untuk Kolo Muani, MU dan Chelsea Mengintai
Xavi Simons Jawaban di Lini Serang The Blues
Bayern Munich Intip Peluang Gaet Xavi Simons, Chelsea dan Liverpool Gerak Lambat-@xavisimons-Instagram
Di sisi lain, Chelsea juga mengalihkan perhatian pada Xavi Simons, penyerang berusia 22 tahun yang kini bermain untuk RB Leipzig.
Simons menunjukkan bakat luar biasa dan kreativitas di lapangan. Itu menjadikannya target ideal bagi The Blues yang ingin menambah kedalaman skuad mereka.
Setelah bergabung dengan RB Leipzig secara permanen dari Paris Saint-Germain, Simons menarik minat dari beberapa klub besar, termasuk Bayern Munchen dan Arsenal.
Bayern Munchen diketahui memiliki ketertarikan pada Simons, meskipun saat ini mereka lebih memprioritaskan kepindahan pemain sayap Liverpool, Luis Diaz.
Sementara itu, Arsenal juga mengikuti situasi Simons dengan cermat saat mereka mempertimbangkan opsi-opsi transfer mereka untuk musim panas 2025.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: