Kesan Pertama Alexander Isak di Liverpool: Awalnya Sulit, Sekarang Nyaman

Kesan Pertama Alexander Isak di Liverpool: Awalnya Sulit, Sekarang Nyaman

Alexander Isak, striker Liverpool yang baru bergabung sebulan lalu, membagikan perasaannya setelah pindah ke Liverpool.-Liverpool FC Official Website-Liverpool FC Official Website

Tidak hanya itu, Isak membagikan tentang kebugarannya sekarang yang juga mendapat dukungan.

Dia belum pernah bermain selama durasi penuh pertandingan dalam musim ini, setelah digantikan empat kali saat bermain di Liverpool dan tim nasional Swedia.

Tetapi, Isak menegaskan sekarang dia bisa bermain untuk 90 menit penuh dalam pertandingan setelah melatih kebugarannya selama ini.

Sebelum bertanding melawan tim nasional Switzerland Jumat ini, kemarin dia menyakinkan dirinya bisa bermain sampai selesai:

"Besok, saya siap untuk bermain 90 menit apabila perlu," ucapnya.

"Sebulan sudah berlalu. Sekarang saya lebih sering punya waktu untuk bermain, dan situasi sekarang sudah lebih tenang. Saya merasa lebih baik dari sebelumnya," lanjut Isak.

BACA JUGA:Isak Pakai Nomor 9 di Liverpool, Seperti Torres atau Benteke?

BACA JUGA:Liverpool Pecahkan Rekor Transfer Liga Inggris, Tebus Isak Rp3,3 Triliun!

Para penggemar berharap Alexander Isak dapat memulai musimnya untuk Swedia dengan baik.

Sementara itu, dia diharapkan dapat memutar balik hasil musim untuk Liverpool, setelah kalah untuk yang ketiga kali melawan Chelsea dengan skor 2-1 minggu lalu. (*)

*) Mahasiswa MBKM Jurusan Sastra Inggris Universitas Negeri Surabaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: goal.com