Episode Perdana Would You Marry Me Raih Rating 5 Persen, Choi Woo Shik dan Jung So Min Magnet Utama

Episode Perdana Would You Marry Me Raih Rating 5 Persen, Choi Woo Shik dan Jung So Min Magnet Utama

Lirik dan terjemahan lagu All I Want Is You milik Seungmin Stray Kids, OST drakor Would You Marry Me. Foto: Cuplikan drakor Would You Marry Me--SBS

HARIAN DISWAY - Drama Korea terbaru Disney+ berjudul Would You Marry Me tayang perdana pada Jumat, 10 Oktober 2025. Mudah diduga, drakor yang dibintangi Choi Woo Shik dan Jung So Min itu langsung mencuri perhatian publik.

Menurut laporan Nielsen Korea, episode perdana drama tersebut mencatat rating nasional rata-rata sebesar 5,6 persen. Angka yang tergolong cukup tinggi untuk drama baru yang tayang di SBS, kanal TV kabel.

Capaian itu menjadi sinyal positif bagi SBS sekaligus bagi kedua kedua pemeran utamanya. Yang dikenal mampu membangun chemistry kuat dan basis penggemar besar.

Choi Wooshik, yang sebelumnya bikin fans jatuh cinta lewat Our Beloved Summer, kembali menunjukkan pesona lewat karakter Woojoo. Cowok yang dingin namun penuh kejutan.

BACA JUGA:Sinopsis Drakor Would You Marry Me, Choi Woo Shik dan Jung So Min Terlibat Kawin Kontrak

BACA JUGA:5 Fakta Menarik Drakor Would You Marry Me, Ada Kritik Sosial Soal Cinta dan Ekonomi

Sedangkan Jung Somin, yang populer lewat Because This Is My First Life, tampil memukau dengan pesona naturalnya yang mampu memperkuat dinamika hubungan antar tokoh.

Ringan dan Menghibur


5 Fakta Menarik drama Korea Would You Marry Me yang akan tayang mulai 10 Oktober 2025 di Disneyplus.--Disneyplus

Would You Marry Me mengisahkan perjalanan yang secara tak terduga terlibat dalam sebuah perjanjian pernikahan kontrak. Yakni ketika karakter Jung So Min memenangkan hadiah rumah. Tapi syaratnya dia harus sudah menikah untuk bisa mendapatkannya.

Meski memiliki premis yang sudah banyak dipakai, drama itu menyuguhkan sentuhan emosional dan humor yang khas. Serta menampilkan konflik yang relevan dengan kehidupan modern.

Banyak penonton memuji bagaimana Would You Marry Me mampu menghadirkan kisah romansa yang terasa manis tanpa terkesan klise. Sinematografi cantik, serta musik latar yang mendukung turut membuat penayangan perdananya hangat dan mengesankan.

BACA JUGA:5 Pemeran Drakor Would You Marry Me, Chemistry Choi Woo Shik dan Jung So Min Bikin Baper!

BACA JUGA:Sinopsis Drakor Typhoon Family, Lee Junho Jadi CEO Perusahaan yang Nyaris Bangkrut

Beberapa warganet bahkan menyebut bahwa Would You Marry Me memiliki vibes layaknya healing drama. Cocok untuk disaksikan setelah hari yang melelahkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: soompi