Lebih dari Sekadar Profesi, Ini Makna Hari Dokter Nasional 2025

Lebih dari Sekadar Profesi, Ini Makna Hari Dokter Nasional 2025

Peringatan Hari Dokter Nasional menjadi momen untuk menghargai dedikasi para tenaga medis dalam menjaga kesehatan bangsa-freepik-

Simbol lokasi dan kristal dalam logo mencerminkan kesatuan antara dokter dan pasien serta kualitas yang tak mudah digoyahkan.

Meski profesionalisme jadi kunci, kehadiran dokter juga mengingatkan kita bahwa manusia sehat bukan hanya bebas sakit. Ada aspek sosial dan kemanusiaan yang melekat, momen ini menegaskan kembali hal itu.

Di era digital dan informasi cepat seperti sekarang, dokter dituntut juga untuk adaptif. Yakni, menangani konsultasi daring, mengikuti perkembangan teknologi, sambil tetap menjaga hubungan manusiawi dengan pasien.

BACA JUGA:Serba-serbi Hari Dokter Nasional 24 Oktober: Sejarah, Tujuan, Tema dan Logo Peringatan 2024

BACA JUGA:Mengapa 24 Oktober Diperingati Sebagai Hari Dokter Indonesia

Peringatan tahun 2025 bisa jadi momentum untuk menggugah kesadaran kolektif, bahwa para dokter butuh dukungan masyarakat dan sistem yang kuat agar mereka bisa berfungsi optimal.

Bagi masyarakat, ini adalah saat untuk berkata “terima kasih” jangan hanya dengan kata-kata. Patuhi protokol kesehatan, datang ke pemeriksaan rutin, dan hargai peran dokter di sekitar kita.

Dengan demikian, Hari Dokter Nasional 2025 bukan sekadar perayaan atau seremonial belaka.

Lebih dari itu ia adalah pengingat bahwa profesi dokter adalah kemanusiaan yang berkelanjutan, bahwa setiap tindakan kecil kita bisa memberi dampak besar bagi kesehatan bangsa. (*)

BACA JUGA:Peringati Hari Dokter Nasional, National Hospital Bagi-Bagi Mawar untuk Dokter

BACA JUGA:Dari AI Hingga Robot Bedah: Begini Dunia Kedokteran Masa Depan

*) Mahasiswa magang dari Prodi Ilmu Komunikasi, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: diolah dari berbagai sumber