5 Lagu Solo Yuta NCT yang Wajib Diputar di Ulang Tahunnya ke-30, Penuh Makna dan Emosi!
foto; Yuta NCT rayakan ulang tahun ke-30, inilah 5 lagu solonya yang harus kamu dengar-SM Entertainment-
HARIAN DISWAY - Happy birthday, Yuta Nakamoto! Hari ini, Minggu, 26 Oktober 2025, idol sekaligus aktor asal Jepang yang dikenal lewat pesonanya bersama di NCT 127 itu merayakan ulang tahun ke-30!
Yuta lahir di Kadoma, Osaka, pada 26 Oktober 1995. Ia tertarik menjadi idol setelah menonton penampilan TVXQ di TV pada 2011. Ia mengikuti berbagai audisi. Hingga lolos audisi global SM Entertainment pada 2012. Tanpa sepengetahuan orang tuanya.
Pada Desember 2013, dikenalkan sebagai anggota SM Rookies, sebuat tim trainee besutan SM. Sebelum kemudian debut sebagai member NCT pada 2015. Dan sisanya adalah sejarah.
Di usia yang semakin matang, Yuta tidak hanya dikenal sebagai vokalis NCT. Sejak 2024, ia sudah berevolusi menjadi seorang musisi yang berani mengekspresikan dirinya lewat karya-karya solo.
BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Lagu EMBER Milik YUTA NCT, Bara Kecil yang Tak Akan Padam
BACA JUGA:3 Hal Menarik dari MV Twisted Paradise Milik Yuta NCT: dari Konsep Unik Hingga Makna Lagu
Lewat berbagai karya baru, ia berani keluar dari zona nyaman melalui musik yang sangat berbeda dengan yang ia tampilkan bersama NCT.
Tiap lagu punya kisah dan warna yang berbeda. Mulai dari keberanian membuka diri, kebebasan berekspresi, sampai lagu tentang cinta dan kehidupan. Nah, untuk merayakan momentum Yuta masuk kepala 3, yuk putar 5 lagu solo Yuta yang paling keren!
1. Twisted Paradise (2025)

foto; Yuta dalam poster Twisted Paradise-SM Entertainment-
Single terbaru Yuta ini bisa dibilang jadi karya paling teatrikal dan emosional dalam perjalanan solonya. Dengan nuansa glam rock, Twisted Paradise menghadirkan emosi tentang seseorang yang merindukan cinta sejati di tengah rasa sakit yang harus ia hadapi.
Liriknya menggambarkan dunia yang tampak indah di luar, tapi menyimpan kesepian dan ketakutan di dalam. Yuta ikut menulis sendiri liriknya. Lewat suara khasnya ia menyalurkan emosi dengan sangat tulus. Kalau kamu suka vibes dramatis ala Queen atau David Bowie, lagu ini bakal langsung nyantol di telinga.
BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Twisted Paradise Yuta NCT, Potret Luka Batin dalam Balutan Cahaya
BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Lagu Off The Mask Milik Yuta NCT 127, Pengungkapan Jati Diri Rocker Terpendam
2. Off The Mask (2024)

foto; Yuta dalam MV Off The Mask-SM Entertainment-
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: dari berbagai sumber