Prediksi Skor Sunderland vs Arsenal, The Gunners Minimal Unggul 1 Gol
Selebrasi Mikel Merino usai cetak brace dalam laga Arsenal lawan Slavia Prague di Liga Champions 2025/2026, 5 November 2025-Gabriel Kuchta-Getty Images
Arsenal: 4 kemenangan
Seri: 1
Pertemuan terakhir: Arsenal 5–1 Sunderland (Carabao Cup, 21 Desember 2021).
Performa Terkini (Semua Kompetisi)
Sunderland:
- 1-1 vs Everton (03/11/2025)
- 2-1 vs Chelsea (25/10/2025)
- 2-0 vs Wolves (18/10/20205)
- 0-2 vs Man United (04/10/2025)
- 1-0 vs Nottingham Forest (27/09/2025)
Arsenal:
- 3-0 vs Slavia Prague (04/11/2025)
- 2-0 vs Burnley (01/11/2025)
- 2-0 vs Brighton (29/10/2025)
- 1-0 vs Crystal Palace (26/10/2025)
- 4-0 vs Atletico Madrid (21/10/2025)
BACA JUGA:Arsenal vs Crystal Palace 1-0, Hadiah Eberechi Eze Buat Mantan Klub
BACA JUGA:Rating Pemain Arsenal Usai Menang 1-0 atas Crystal Palace, Eze Lebih Hebat dari Tiga Striker
Jika melihat catatan pertemuan, Arsenal unggul telak atas Sunderland dalam lima laga terakhir di semua ajang. Dengan dominasi seperti itu, The Gunners jelas lebih diunggulkan.
Namun, Sunderland musim ini tampil berbeda. Disiplin, kuat secara taktik, dan punya organisasi pertahanan yang sulit ditembus. Kunci mereka sejauh ini adalah home form tak terkalahkan, yang memberi kepercayaan diri tinggi.
Prediksi Skor dan Jalannya Pertandingan

Mikel Merino dan Bukayo Saka berselebrasi saat Arsenal melawan Slavia Praha di laga fase grup Liga Champions pada 5 November 2025-@Arsenalnewschan-X
Pertemuan antara dua tim dengan performa terbaik saat ini diprediksi berlangsung ketat. Sunderland tampil disiplin dan efektif di kandang, sedangkan Arsenal mengandalkan kontrol bola serta pressing tinggi yang sudah menjadi ciri khas Mikel Arteta.
Secara statistik, The Gunners memiliki keunggulan dari segi kualitas individu dan kedalaman taktik, tetapi absennya beberapa pemain kunci bisa membuat mereka kesulitan mencetak gol dari permainan terbuka.
Karena itu, peluang besar Arsenal mungkin datang dari situasi bola mati, di mana mereka sering unggul lewat peran Saka atau tendangan bebas dari Rice. Pengalaman dan efisiensi The Gunners di laga-laga sulit kemungkinan menjadi faktor pembeda.
Prediksi Harian Disway, Arsenal akan menang dengan selisih satu gol, misalnya 1-0. (*)
BACA JUGA:Rating Pemain Arsenal yang Hajar Burnley 2-0, Declan Rice is The Best!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: SPORT