Prediksi Skor Atletico Madrid vs Real Madrid: Update Kondisi, Head to Head, dan Susunan Pemain
Selebrasi Gonzalo Garcia dan Rodrygo dalam laga Real Madrid vs Real Betis, lanjutan Liga Spanyol 2025/2026 pekan ke-20, Senin 5 Januari 2026--Getty Images
HARIAN DISWAY - Derbi Madrid kembali tersaji ketika Atletico Madrid dan Real Madrid saling berhadapan di semifinal Piala Super Spanyol, Jumat dini hari, 9 Januari 2026, pukul 02.00 WIB.
Duel itu merupakan pertemuan ke-242 sepanjang sejarah rivalitas dua klub ibu kota Spanyol dan akan digelar di Jeddah, Arab Saudi, menambah nuansa internasional pada laga penuh gengsi tersebut.
Pertandingan ini tidak lepas dari bayang-bayang duel pertama musim ini yang menyita perhatian publik. Pada September lalu, Atletico Madrid tampil luar biasa dengan kemenangan telak 5–2 atas Real Madrid di Stadion Metropolitano.
Anak asuh Diego Simeone kala itu mendominasi jalannya laga dan meninggalkan luka mendalam bagi Real Madrid yang dikenal sebagai raja Eropa.
Kini, Real Madrid datang dengan misi membalas kekalahan tersebut. Tekanan juga semakin besar bagi Xabi Alonso, yang posisinya disebut tengah berada dalam sorotan.
Kegagalan melangkah ke final Piala Super Spanyol diyakini bisa memperburuk situasi internal klub, terutama di tengah performa tim yang belum sepenuhnya stabil.
Di sisi lain, Atletico Madrid ingin melanjutkan momentum positif atas rival sekota mereka. Kesempatan untuk kembali mengangkat trofi Piala Super Spanyol—yang terakhir mereka raih pada 2014—menjadi motivasi tambahan bagi klub yang berjuluk Los Colchoneros itu.
BACA JUGA:Real Madrid Incar Jacquet dari Rennes: Arsenal, Liverpool, dan Chelsea Masih Menyimak
BACA JUGA:Gawat, Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe di Piala Super Spanyol
Situasi Terkini Real Madrid

Selebrasi Gonzalo Garcia usai cetak hattrick dalam laga Real Madrid vs Real Betis, lanjutan Liga Spanyol 2025/2026 pekan ke-20, Senin 5 Januari 2026--Getty Images
Real Madrid menghadapi laga penting ini dengan sejumlah kendala di dalam skuad, terutama di sektor serangan. Kylian Mbappe, pencetak gol terbanyak klub musim ini, harus menepi akibat cedera lutut dan tidak ikut serta dalam rombongan ke Arab Saudi.
Absennya sang bintang membuka peluang bagi Gonzalo García untuk tampil sejak menit awal.
Selain Mbappé, Real Madrid juga kehilangan Éder Militão yang masih dalam masa pemulihan cedera.
Brahim Díaz pun tidak tersedia karena sedang memperkuat tim nasional Maroko di ajang Piala Afrika. Kondisi ini membuat opsi rotasi Xabi Alonso menjadi lebih terbatas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: sport illustrated