FC Koln vs Bayern Munchen 1-3, Die Roten Catat Rekor Poin Tertinggi Paro Musim

FC Koln vs Bayern Munchen 1-3, Die Roten Catat Rekor Poin Tertinggi Paro Musim

Selebrasi bek Bayern Munich, Kim Min Jae, usai mencetak gol dalam laga kontra FC Koln. Kamis, 15 Januari 2026.--instagram @fcbayern

Memasuki menit ke-20, Bayern mulai merespons tekanan tuan rumah. Peluang berbahaya hadir lewat Hiroki Ito dan Michael Olise, namun kiper Koln, Marvin Schwabe, tampil sigap mengamankan gawangnya.


Aksi bek FC Koln, Sebastian Sebulonsen (kanan), ketika mencoba menghindari kawalan penyerang Bayern Munich, Luis Diaz (kiri). Kamis, 15 Januari 2026.--Instagram @fckoeln

Hingga menit ke-30, Bayern masih kesulitan menembus rapatnya pertahanan Koln dan mulai mengandalkan aksi individu di sisi sayap serta tembakan jarak jauh.

Serge Gnabry sempat memperoleh kesempatan pada menit ke-34, tetapi sepakan dari luar kotak penalti kembali mampu diamankan Schwabe.

BACA JUGA:Rating Pemain Bayern Munchen yang Ditahan Imbang Mainz 2-2, Terbaik Bukan Harry Kane

BACA JUGA:Bayern Munchen vs Mainz 2-2, Penalti Kane Selamatkan Poin Die Roten!

Koln tak tinggal diam. Pasukan Lukas Kwasniok beberapa kali melancarkan serangan balik berbahaya. Mereka hampir membuka keunggulan pada menit ke-38, namun Ragnar Ache gagal memaksimalkan umpan Tom Krauss di depan gawang.

Momentum krusial terjadi menjelang turun minum. Kesalahan komunikasi di lini belakang Bayern nyaris berujung gol bunuh diri, sebelum Linton Maina benar-benar memanfaatkan kelengahan lawan pada menit ke-41.

Ia merebut bola di dekat kotak penalti Koln, melakukan sprint panjang hingga ke area pertahanan Bayern, lalu melepaskan tembakan yang tetap bersarang ke gawang. Skor 1-0 untuk Bayern.

Namun, keunggulan Koln hanya bertahan singkat. Di masa injury time babak pertama, Gnabry menyamakan kedudukan lewat sentuhan dan penyelesaian cerdik yang mengecoh Schwabe.

BACA JUGA:Bayern vs Sporting 3-1, Die Roten Comeback dalam 13 Menit

BACA JUGA:Klausul Pelepasan Harry Kane Terungkap, Barcelona Siap Serbu Bayern Munich


Selebrasi penyerang Bayern Munich, Serge Gnabry (kanan), usai mencetak gol dalam laga kontra FC Koln. Kamis, 15 Januari 2026.--instagram @fcbayern

Pada babak kedua, Bayern tampil lebih dominan dan meningkatkan intensitas serangan demi mencari gol tambahan. Sepuluh menit setelah kick-off, Gnabry kembali mendapat peluang, tetapi lagi-lagi Schwabe tampil solid di bawah mistar.

Koln sempat mengancam melalui serangan balik cepat. Jakub Kaminski memperoleh ruang di sisi sayap dan melepaskan tembakan, namun Neuer sigap menggagalkan peluang tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber