Prediksi Inter vs Arsenal: Kondisi Terkini, Head to Head, dan Perkiraan Line Up

Prediksi Inter vs Arsenal: Kondisi Terkini, Head to Head, dan Perkiraan Line Up

Para pemain Inter Milan merayakan gol yang dicetak oleh Francesco Pio Esposito (kiri bawah), dalam laga kontra US Lecce. Kamis, 15 Januari 2026.--Instagram @inter

Meski konteksnya berbeda, sejarah tersebut menjadi pengingat bahwa laga di Italia tidak pernah mudah.

Inter versi Cristian Chivu memang tidak segarang tim asuhan Simone Inzaghi yang sempat dua kali mencapai final Liga Champions dalam tiga musim. 

Namun mereka tetap berbahaya, terutama jika mampu mencegah Arsenal mencetak gol lebih dulu, khususnya dari situasi bola mati.

Chivu sendiri menyebut Arsenal sebagai salah satu tim terkuat di Eropa saat ini. Namun ia menegaskan Inter tidak akan tampil inferior dan siap menunjukkan versi terbaik mereka. 

BACA JUGA:Rating Pemain Inter Milan Usai Ditahan Imbang Napoli 2-2: Lini Depan Kurang Tajam

BACA JUGA:Prediksi Skor Inter Milan vs Napoli: Kondisi kedua Tim dan Perkiraan Line Up

Jika Inter mampu menjaga intensitas, disiplin, dan efektivitas di depan gawang, peluang meraih kemenangan sangat terbuka.

Melihat kondisi terkini kedua tim, Arsenal yang sedang mengalami sedikit penurunan performa bisa kesulitan menembus pertahanan rapat Inter. 

Bermain di kandang sendiri, Nerazzurri diprediksi akan tampil lebih agresif dan pragmatis.

Prediksi skor akhir: Inter 1-0 Arsenal

Satu gol diperkirakan cukup bagi Inter untuk mengamankan tiga poin dalam laga ketat yang minim peluang namun sarat taktik dan ketegangan.

Prediksi Line up Inter vs Arsenal

Inter (3-5-2): Sommer (GK); Akanji, Acerbi, Bastoni; Henrique, Barella, Zielinski, Mkhitaryan, Dimarco; Thuram, Martínez.

Pelatih: Cristian Chivu

Arsenal (4-3-3): Raya(GK); White, Mosquera, Gabriel, Lewis-Skelly; Nørgaard, Merino, Nwaneri; Saka, Jesus, Eze.

Pelatih: Mikel Arteta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sport illustrated