Juventus Hajar Napoli 3-0, Panaskan Papan Atas Serie-A
Aksi Jonathan David kala mencetak gol dalam pertandingan Juventus vs Napoli di Allianz Stadium, 26 Januari 2026.-Valerio Pennicino-Getty Images
HARIAN DISWAY - Juventus mengalahkan Napoli dengan skor telak 3-0 di Allianz Stadium, 26 Januari 2026.
Hasil itu kembali menegaskan ambisi Bianconeri dalam perburuan gelar Serie A musim ini. Papan atas Serie-A pun semakin panas.
Bertanding di hadapan publik Turin, Juventus tampil solid. Meski mereka datang dengan modal hasil yang tidak konsisten.
Dalam sepekan terakhir, Juventus mengalami kekalahan dari Cagliari. Setelahnya berhasil menang atas Benfica di kompetisi Liga Champions.

Pelatih Juventus Luciano Spalletti dan Pelatih Napoli Antonio Conte berpelukan usai pertandingan Juventus vs Napoli yang berakhir dengan skor 3-0, 26 Januari 2026.-Valerio Pennicino-Getty Images
BACA JUGA:Youssef En-Nesyri Merapat ke Juventus, Kesepakatan dengan Fenerbahce Rampung
BACA JUGA:Juventus Antisipasi Gagal Tebus Forest, Douglas Luiz Masuk Skema Pinjaman Ulang
Napoli datang ke laga itu dalam kondisi pincang. Sejumlah pemain inti absen akibat cedera.
Itu memaksa pelatih Antonio Conte merombak susunan pemain. Termasuk kembalinya Alex Meret sebagai starter untuk pertama kalinya sejak akhir September 2025.
Juventus langsung mengambil inisiatif serangan sejak awal laga. Peluang emas sempat hadir lewat Khephren Thuram.
Pemain asal Prancis itu hampir membuka keunggulan. Namun, tendangannya masih membentur tiang gawang.
BACA JUGA:Kejutan Transfer Chelsea: The Blues Dekati Juventus untuk Boyong Douglas Luiz ke Stamford Bridge
BACA JUGA:Rating Pemain Juventus Usai Kalahkan Benfica 2-0: Khephren Thuram Gacor
Keunggulan tuan rumah akhirnya tercipta pada menit ke-22. Manuel Locatelli mengirim umpan lambung akurat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: football italia