Bukan Cunha atau Sesko, Mbeumo Jadi Andalan Man United Musim Ini

Bukan Cunha atau Sesko, Mbeumo Jadi Andalan Man United Musim Ini

Selebrasi Bryan Mbeumo usai samakan kedudukan Man United lawan Arsenal (1-1) dalam laga Premier League 2025/2026 matchday ke-23, Senin 26 Januari 2026-Ash Donelon-Getty Images

HARIAN DISWAY - Kedatangan Bryan Mbeumo ke Manchester United pada awalnya tidak terlalu mendapat sorotan besar. 

Perhatian publik justru lebih tertuju pada nama-nama lain. Matheus Cunha dipoles sebagai sosok pewaris Eric Cantona, pemain dengan gaya penuh percaya diri, berani, dan terkadang kontroversial, tetapi sepadan dengan risikonya karena kualitas yang ia miliki.

Sementara itu, Benjamin Sesko menjadi incaran banyak klub besar. Liverpool dan Arsenal sempat dikaitkan dengannya, sebelum akhirnya Newcastle United memilih penyerang muda Slovenia tersebut sebagai calon pengganti Alexander Isak. 

Namun, Sesko justru tergoda oleh Manchester United dan memaksakan kepindahan ke Old Trafford.

BACA JUGA:Rating Pemain MU Usai Melibas Brighton 4-2: Casemiro dan Bryan Mbeumo Top!

BACA JUGA:Man Utd Punya Trio Maut Baru Sesko-Cunha-Mbeumo, Bakal Top atau Flop?


Bryan Mbeumo berselebrasi saat Man United melawan Tottenham di laga Premier League pada 8 November 2025-@ManUnitedZone-X

Saat itu, transfer Sesko dianggap sebagai langkah besar. Usianya baru 22 tahun, memiliki semua atribut untuk menjadi penyerang tengah dominan dalam satu dekade ke depan, dan berstatus wonderkid—tipe pemain yang selalu disukai publik dan media. 

Tak heran, kedatangannya membuat Mbeumo seolah menjadi “orang ketiga” yang terlupakan.

Situasi tersebut semakin diperparah oleh keputusan Ruben Amorim yang kerap memanfaatkan fleksibilitas Mbeumo. 

Pemain berdarah Prancis-Kamerun itu dimainkan di berbagai posisi: gelandang serang kanan, gelandang serang kiri, hingga penyerang kedua. 

Ia sering dipindah-pindahkan demi kebutuhan tim, mungkin karena dianggap cukup cerdas dan berbakat untuk mengisi banyak peran.

Pembelian Terbaik Manchester United Musim Ini

Meski awalnya kurang mendapat perhatian, Mbeumo justru tampil sebagai rekrutan terbaik Manchester United musim ini. 

Ia menjadi pencetak gol terbanyak United di Premier League dengan delapan gol. Dari segi kontribusi gol secara keseluruhan, hanya kapten Bruno Fernandes yang unggul dengan 15 keterlibatan gol, sementara Mbeumo mencatatkan sembilan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fotmob