Prediksi Skor Barcelona vs Copenhagen, Blaugrana Wajib Menang Besar
Dani Olmo, Raphinha, dan Ferran Torres masih belum bugar untuk laga Barcelona lawan Olympiacos di Liga Champions 2025/2026, Selasa malam, 21 Oktober 2025-Alex Caparros-Getty Images
HARIAN DISWAY - Barcelona akan menghadapi Copenhagen pada laga terakhir fase liga Liga Champions 2025/2026. Laga digelar di Camp Nou, Kamis dini hari, 29 Januari 2026, pukul 03.00 WIB.
Pertandingan tersebut sangat penting bagi Blaugrana (sebutan Barcelona). Sebab ia menentukan apakah Lamine Yamal dkk bisa langsung lolos ke babak 16 besar, atau harus melalui jalur playoff.
Saat ini, Barcelona berada di peringkat kesembilan klasemen dengan 13 poin dari tujuh pertandingan. Sama dengan Chelsea, Newcastle United, dan Paris Saint-Germain (PSG). Situasi itu membuat persaingan menuju delapan besar sangat ketat.
Hanya delapan tim teratas lolos otomatis ke babak 16 besar. Sedangkan peringkat 9 hingga 24 harus menjalani playoff. Barcelona wajib meraih kemenangan atas Copenhagen jika ingin finis di delapan besar. Sambil berharap tiga tim di atasnya terpeleset.
BACA JUGA:Hansi Flick Pastikan Barcelona Tak Tambah Pemain di Bursa Transfer Januari 2026
BACA JUGA:Marc Bernal Masuk Radar Ajax, Barcelona dan Flick Enggan Lepas
"Kami hanya fokus pada diri kami sendiri dan pada apa yang ada di tangan kami. Itu cara terbaik untuk menghadapi laga," kata Hansi Flick, pelatih Barcelona, dalam konferensi pers jelang laga, dikutip dari situs resmi klub.

Selebrasi Lamine Yamal usai buat Barcelona unggul 3-0 atas Real Oviedo dalam laga La Liga 2025/2026 matchday ke-21, Senin 26 Januari 2026--@BarcaUniversal-X
"Melawan Copenhagen akan menjadi pertandingan yang sulit. Ada banyak hal yang dipertaruhkan. Kami tidak boleh mencari alasan. Itulah filosofi kami...," jelasnya.
"Kami percaya diri dengan gaya permainan kami, dengan cara kami bermain, dan ini adalah Liga Champions. Kami harus menunjukkan level terbaik kami," tegas pelatih asal Jerman tersebut.
Flick menegaskan pentingnya melangkah selangkah demi selangkah. Anak buahnya tidak boleh meremehkan Copenhagen, karena kata Flick, mereka memiliki tim yang fantastis.
BACA JUGA:Rating Pemain Barcelona yang Cukur Real Oviedo 3-0, Lamine Yamal Terbaik
BACA JUGA:Barcelona vs Real Oviedo 3-0, Blaugrana Kudeta Real Madrid dari Puncak Klasemen
"Kami perlu bertahan dengan sangat baik, menjaga gawang tetap bersih, dan mencetak gol untuk menang," katanya. "Kami berada dalam momen yang baik, situasi yang baik, dan aku menyukainya. Itu membuatku percaya diri," Flick menambahkan.
Update Kondisi dan Skuad Barcelona
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber