Prediksi Skor Elche vs Barcelona, Update Kondisi, Head to Head, dan Perkiraan Line Up

Prediksi Skor Elche vs Barcelona, Update Kondisi, Head to Head, dan Perkiraan Line Up

Selebrasi Raphinha usai buat Barcelona unggul 3-1 atas Copenhagen dalam laga fase liga Liga Champions 2025/2026 matchday terakhir, Kamis 29 Januari 2026--Uefa.com

Marc Bernal juga berpeluang kembali dipercaya. Gelandang berusia 18 tahun itu tampil cukup baik dalam beberapa kesempatan terakhir. Kehadirannya memungkinkan Eric García kembali bermain di posisi bek tengah, memperkuat lini pertahanan.

Di lini serang, Ferran Torres sudah bisa dimainkan dan diprediksi akan mengisi posisi penyerang utama. Robert Lewandowski kemungkinan diistirahatkan. Dani Olmo berpotensi dimainkan di belakang striker, sementara Fermin Lopez menopang dari bangku cadangan.

Pada sektor pertahanan, Joao Cancelo berpeluang kembali tampil di Liga Spanyol setelah sebelumnya absen di kompetisi Eropa. Ia kemungkinan akan dimainkan sebagai bek kanan menggantikan Jules Kounde.

BACA JUGA:Hansi Flick Pastikan Barcelona Tak Tambah Pemain di Bursa Transfer Januari 2026

BACA JUGA:Barcelona vs Real Oviedo 3-0, Blaugrana Kudeta Real Madrid dari Puncak Klasemen

Situasi Terkini Elche


Kiper Elche, Inaki Pena, pinjaman dari Barcelona yang akan menjadi starter pada dini hari besok, Minggu 1 Februari 2026-Pedro Salado-Getty Images

Elche menghadapi laga ini dengan kondisi skuad yang tidak sepenuhnya ideal. Beberapa pemain utama masih cedera, seperti Alvaro Nunez dan Josan. Hector Fort, pemain pinjaman dari Barcelona, tidak boleh tampil menghadapi klub induknya.

Absennya Aleix Febas menjadi kehilangan besar bagi Elche. Sang kapten menjalani hukuman larangan bermain akibat akumulasi kartu kuning. Padahal, perannya di lini tengah cukup vital. Baik dalam membangun serangan maupun menjaga keseimbangan permainan.

Meski begitu, Elche mendapatkan kabar baik dengan kemungkinan kembalinya Rafa Mir dan André Silva. Keduanya sudah mendekati kondisi terbaik dan berpeluang dimainkan. Andre Silva bahkan berpotensi langsung turun sebagai starter.

Di bawah mistar gawang, Elche akan mengandalkan Inaki Pena. Kiper tersebut memiliki pengalaman bermain bersama Barcelona di awal era Hansi Flick. Ia tentu ingin tampil maksimal dan membantu Elche mencatatkan hasil positif di laga ini.

BACA JUGA:Elche vs Madrid 2-2: Los Blancos Nyaris Dihabisi Dua Mantan

BACA JUGA:Barcelona vs Elche 3-1, Tiga Poin Penting Blaugrana Pasca Kekalahan El Clasico

Rekor Pertemuan Elche vs Barcelona


Gol Marcus Rashford pastikan kemenangan Barcelona atas Elche dengan skor 3-1, lanjutan Liga Spanyol 2025/2026, Senin 3 November 2025--Reuters

Barcelona dan Elche bukan lawan reguler. Sepanjang sejarah, mereka baru bertemu 14 kali, baik di LaLiga maupun Copa del Rey. Barcelona tidak pernah kalah. Mereka mencatat 13 kemenangan dan sekali imbang.

Satu-satunya hasil imbang itu terjadi di kandang Elche, Estadio Manuel Martinez Valero. Selebihnya, mereka menyapu lima kemenangan di sana. Dan itu yang harus diwaspadai Lamine Yamal dkk. Simak lima pertemuan terakhir Barca vs Elche.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sport illustrated