Tiga model cantik membagikan merchandise Pemilu di Perempatan Jalan Gubeng Surabaya 6 September 2024. Mereka digandeng oleh KPU (Komisi Pemilihan Umum ) Jawa Timur untuk mensosialisasikan dan menyuarakan kepada masyarakat agar Anti Golput pada 27 November 2024 nanti . Beberapa pengendara yang mendapatlan merchandise tidak dapat menyembunyikan rasa senangnya. Seperti halnya Mohamad Rochman asal Wonocolo Surabaya yang mendapatkan boneka maskot Si jalih ( Jawa Timur Memilih ) dari para model tersebut. Aksi yang diinisiasi KPU Jawa Timur ini adalah upaya menjaga tingkat partisipasi pemilih yang pada Pilpres 2024 yang lalu mencapai 83 persen. “Kami ingin masyarakat Jawa Timur tetap berpartisipasi aktif dalam Pilkada Serentak nanti,” kata Nur Salam, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat, yang tampak sesekali bersama model melakukan sosialisasi kepada pengendara.
Foto : Boy Slamet- Harian Disway
Berdasarkan paparan Nur Salam pada Media Briefing di Hotel Haris Surabaya , hingga saat ini dari Daftar Pemilih Sementara tercatat 31.355.944 to , meliputi 15.440.932 laki laki dan 15.895.012 suara.
Ditayangkan pula diagram yang menunjukkan prosentase tingkat pastisipasi masyarakat Kabupaten/Kota pada Pemilu 2024 ..Dari paparan itu Surabaya merupakan wilayah yang mempunyai tingkat partisipasinya berada paling bawah dari kota / kabupaten lainnya di Jawa Timur.
Foto Boy Slamet-Harian Disway
Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada kabupaten/kota akan dimulai pada tanggal 14 hingga 21 September mendatang.
Sedangkan, tanggal 22 September akan dilaksanakan penetapan calon baik Gubernur maupun Bupati/Walikota yang ada di seluruh Jawa Timur.
"Tahapan-tahapan Pilkada ini memasuki fase fase yang cukup padat ya jadi di tanggal 14 September sampai tanggal 21 itu sudah penetapan DPT termasuk di tingkat Provinsi akan digelar di tanggal 23. Selanjutnya untuk pencalonan kita akan melakukan penetapan calon di tanggal 22-23 itu pada pengundian nomor urut," jelasnya, Jumat (6/9).
Nur Salam menambahkan tanggal 25 September sudah memasuki fase kampanye selama 60 hari ke depan. Sehingga tahapan-tahapan ini tentu menjadi harapan pihak KPU dalam peningkatan partisipasi pemilih di Pilkada serentak 2024 ini.
Foto ; Boy Slamet- Harian Disway