INDONESIA kini berlomba-lomba dalam pencapaian sustainable development goals (SDGs). Pembangunan berkelanjutan itu menjadi agenda global yang harus diikuti. Tak ayal, semua pihak diminta mendukungnya. Kementerian, pemerintah daerah, BUMN, bahkan juga universitas. Baik negeri maupun swasta.
Ada 17 goals dalam SDGs. Dilengkapi 169 target. Tujuan-tujuan itu harus dicapai dalam rentang 2015–2030. Berarti waktu mencapainya tinggal tersisa separ uh , 7,5 tahun. Pemerintah pun sangat gencar mengampanyekan SDGs. Dalam program-program kerja, seminar, hingga ke semua aspek terkait pembangunan. Sebagai sebuah konsep, SDGs luar biasa. I tu bisa dilihat dari tujuan utama terkait pemberantasan kemiskinan dan kelaparan. Juga , upaya mengurangi ketimpangan dalam dan antarnegara, memperbaiki manajemen air dan energ i , dan mengatasi perubahan iklim. Semua itu tergambar dalam empat pilar SDGs. Pilar ekonomi, sosial, hukum, dan lingkungan. Secara umum, pilar, target , dan tujuan SDGs juga relevan dengan tujuan pembangunan nasional. Goals-nya luar biasa dalam mencapai kesejahteraan masyarakat. Lihat goals 1–4 dan 10. Tanpa kemiskinan, kelaparan, kesehatan yang baik dan kesejahteraan, pendidikan berkualitas, dan pengurangan kesenjangan. Itu dilengkapi aspek perekonomian : pertumbuhan ekonomi dan pekerjaan layak (8), industr i , inovasi, dan infrastruktur (9), dan konsumsi-produksi yang bertanggung jawab. Lainnya terkait penciptaan lingkungan hidup yang baik: air bersih dan sanitasi (6), energ i bersih (7), keberlanjutan kota (11), aksi terhadap iklim (13), kehidupan bawah laut (14), kehidupan di darat (15). SDGs dilengkapi dengan goals harmonisasi kehidupan : kesetaraan gender (5), institusi peradilan yang kuat dan kedamaian (16), serta kemitraan untuk mencapai tujuan (17). Bisakah tercapai? Yang jelas , tidak mudah. Goals 1 dan 2 pasti sulit. Angka tingkat kemiskinan kita masih di atas 10 persen. Bahkan , naik gara-gara pandemi k orona. Mal a nutrisi kronis masih di atas angka 35 persen. Begitu pun soal kesehatan yang ada 658 ribuan penderita HIV/AIDS. Hal yang sama ada di bidang pendidikan. Rata-rata lama pendidikan warga Indonesia hanya 7,5 tahun. Artinya, wajib belajar sembilan tahun belum terwujud. Sementara itu, pada aspek lingkungan, deforestasi mencapai 1 – 2 persen per tahun. Cukup mengerikan jika tak segera diatasi. Jika dilihat, goals dan target-target dalam SDGs tampak sangat mengagumkan. Itu tampak sangat efektif untuk mencapai tujuan nasional. Masyarakat sejahtera. Terpenuhinya kebutuhan hidup : sandang, pangan, dan papan. Atau kebutuhan primer, sekunder, dan tersier. Namun, kita tak seharusnya menerima dan mempraktikkan SDGs itu apa adanya. Sebab, konsep B arat itu juga punya agenda. Tak berbeda dengan agenda globalisasi yang akhirnya dilanggar sendiri oleh Barat. Terutama Amerika Serikat (AS) . Lihat saja bagaimana kebijakan AS yang menekan Tiongkok , Jepang, dan Korea Selatan. Salah satu yang ” dilewatkan” oleh Barat dalam SDGs adalah aspek agama. Dari 17 goals SDGs, tak ada satu pun yang menyinggung aspek agama atau rohani. Semuanya hanya tujuan-tujuan dunia. Harta dan kekayaan. Padahal, pemenuhan kebutuhan rohani jauh lebih penting. Tidak cukup bagi muslim sek a dar memenuhi kebutuhan dunia. Harus ada pemenuhan kebutuhan rohani atau kebutuhan agama. Bagi muslim, sejahtera memang bukan sek a dar sejahtera di dunia. Ada kesejahteraan abadi yang perlu disiapkan. Kesejahteraan rohani atau kesejahteraan spiritual yang terlewatkan dalam goals SDGs. Islam memaknai kesejahteraan sebagai al-falah. Kesejahteraan holistik dan seimbang antara material-spiritual, individu-sosial, dan kesejahteraan di kehidupan dunia dan akhirat. Sejahtera dunia dapat diartikan sebagai segala yang memberikan kenikmatan hidup indrawi, baik fisik, intelektual, biologis, maupun material. Sementara itu, kesejahteraan akhirat diartikan sebagai kenikmatan yang akan diperoleh setelah kematian. Sebagai tujuan hidup, dunia dan akhirat merupakan aspek yang tidak bisa dipisahkan. Perilaku manusia di dunia diyakini akan berpengaruh terhadap kesejahteraan di akhirat yang abadi. Informasi mengenai kesejahteraan itu hanya dapat diperoleh dari Tuhan. Yaitu , melalui ajaran yang diwahyukan dalam kitab Tuhan. Secara normatif, untuk mencapai al-falah, setiap muslim harus berserah diri kepada Allah. Sebab, Islam sendiri bermakna penyerahan diri, yakni ketika seseorang menyatakan dirinya muslim, ia telah menyerahkan seluruh kehidupannya kepada Allah subhaanahu wa ta’ala. Sang Pencipta alam dan segala isinya. Dengan fakta itu, sudah saatnya pemerintah menginisiasi goals yang terkait dengan kebahagiaan rohani. Yang bisa dicarikan indi k ator untuk mengukurnya. Yang dengan indi k ator itu pencapaian goals SDGs akan sekaligus menjadi pemenuhan kebutuhan rohani. Untuk mencapai kebahagiaan dunia dan akhirat. Wallahu a’lam. (*) * ) Dosen ekonomi syariah pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis, wakil dekan pada Fakultas Teknologi Maju dan Multidisiplin Universitas Airlangga.Aspek Agama dalam SDGs
Rabu 22-06-2022,07:00 WIB
Reporter : Imron Mawardi*
Editor : Yusuf Ridho
Kategori :
Terkait
Jumat 08-11-2024,09:33 WIB
Sustainable Financing Sektor UMKM, Peluang atau Tantangan?
Jumat 18-10-2024,09:42 WIB
Jokowi Ingin GBFA Percepat Pendanaan Iklim Negara Berkembang
Jumat 26-07-2024,13:19 WIB
Samator Ajak Gotong Royong Revitalisasi Sungai Jagir, Butuh Dana Rp 6 Miliar!
Rabu 08-05-2024,18:09 WIB
Antisipasi Tindak Kejahatan, Pertamina dan Polri Tandatangani Kerja Sama Pengamanan Objek Vital Nasional
Kamis 29-02-2024,19:41 WIB
Ikuti World Expo 2025 Osaka, Indonesia Teguhkan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan
Terpopuler
Jumat 08-11-2024,14:12 WIB
Jadwal ESL Snapdragon Pro Series S6 Hari Keempat, Dibuka RRQ Hoshi vs Fnatic Onic PH
Jumat 08-11-2024,19:51 WIB
Edon Zhegrova Beri Lampu Hijau untuk AC Milan, Siap Tinggalkan Lille?
Jumat 08-11-2024,10:55 WIB
Manchester United vs PAOK 2-0: Brace Amad Diallo Cetak Kemenangan Perdana di Liga Eropa
Jumat 08-11-2024,19:29 WIB
Frank Rijkaard Ramal Pemain AC Milan Tijjani Reijnders Bakal Jadi Jadi Gelandang Terbaik Dunia
Jumat 08-11-2024,12:58 WIB
Klasemen dan Prediksk ESL Snapdragon Pro Series Season 6
Terkini
Sabtu 09-11-2024,09:00 WIB
Ingin Cepat Langsing? Coba Konsumsi 10 Buah dan Sayur Ini
Sabtu 09-11-2024,08:00 WIB
Mencoba Crafting dan DIY sebagai Proyek Kreatif untuk Mengisi Waktu Luang Anda
Sabtu 09-11-2024,07:00 WIB
10 Lagu dari Tulus yang Meningkatkan Percaya Diri dan Cinta pada Diri Sendiri
Sabtu 09-11-2024,06:00 WIB
Mengenal Fashion Sustainable sebagai Cara Berpakaian yang Ramah Lingkungan
Sabtu 09-11-2024,05:00 WIB