JEMBER, DISWAY - Kota Surabaya mempertegas dominasinya di disiplin road race di cabang olahraga balap sepeda Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII 2022. P ada hari kedua s kuad Kota Pahlawan telah meraih tiga medali emas di cabor road race di Lumajang. Dua medali emas tambahan didapatkan melalui aksi Rasya Ramadhani dan Syahla Syafiah dari nomor criterium.
Balapan berlangsung di sirkuit sepanjang 1,26 kilometer. Start dan finisnya di depan k antor b upati Lumajang. Para pembalap putri harus mengitari sirkuit itu hingga 15 lap yang terbagi dalam 5 kali sprint. Total jaraknya 18,9 kilometer. Sedangkan pembalap putra harus menempuh total jarak 26,46 kilometer. Terbagi dalam 21 lap dan 7 kali sprint. Rasya merebut medali emas setelah menjadi pendulang angka terbanyak dengan 23 poin. Rasya menyelesaikan lomba dalam 37 menit 37 detik. Posisi kedua ditempati M. Adji Bayu Pamungkas asal Sidoarjo dengan total 14 poin. Sementara itu, peringkat ketiga dihuni Naufal Farhan Nugie Murtadho dari Kota Madiun dengan torehan 9 poin. Di bagian lain, Syahla merebut emas setelah mengumpulkan 19 poin. Dia menyelesaikan balapan itu dengan catatan waktu 30 menit 47 detik. Medali perak direbut pembalap asal Kabupaten Probolinggo Aisyah Putri Aprilia dengan torehan 11 poin. Lalu, medali perunggu diamankan Balqis Humairah Aji Khairunnisa asal Kota Malang dengan 7 poin. I tu adalah emas kedua Syahla di Porprov VII 2022. Sebelumnya, dia menjadi yang terbaik di nomor indiv id ual time trial (ITT) putri. ” Sebelum berangkat ke Porprov 2022, kami sudah pamit ke KONI dan Dispora Surabaya bahwa targetnya satu medali emas. Sebab , kami tidak mendapatkan emas dalam Porprov 2019. Hanya meraih perunggu. Alhamdulillah , hingga hari kedua nomor road race ini kami sudah mendapatkan tiga medali emas, ” ujar Krisyanto, pelatih tim balap sepeda Surabaya. Nomor road race masih menyisakan tiga medali emas untuk diperebutkan, yakni individual road race (IRR) putra dan putri serta beregu putra. Menurut Kri s yanto, Kota Pahlawan masih berpeluang menambah emas di beregu putra. ” Selain itu, kami punya kans di IRR putri. Semoga kami mampu menambah emas untuk Surabaya, ” harap Krisyanto. (*) Hasil Criterium Putri (Top 3) 1. Syahla Syafiah (Surabaya) 2. Aisyah Putri Aprilia (Kabupaten Probolinggo) 3. Balqis Humairah Aji Khairunnisa (Kota Malang) Hasil Criterium Putra (Top 3) 1. Rasya Ramadhani (Surabaya) 2. M. Adji Bayu Pamungkas (Sidoarjo) 3. Naufal Farhan Nugie Murtadho (Kota Madiun)Surabaya Merajai Balapan Criterium
Jumat 01-07-2022,20:57 WIB
Reporter : M. Syafaruddin
Editor : M. Syafaruddin
Kategori :
Terkait
Selasa 07-05-2024,06:00 WIB
BOB Downhill Borobudur Kembali Diadakan Tahun Ini, Lebih Dari 200 Peserta Bakal Berpartisipasi
Selasa 23-04-2024,16:01 WIB
Akhir Penantian! Bernard Van Aert Lolos Olimpiade, Jadi Cyclist Track Pertama Indonesia Setelah 20 Tahun
Minggu 01-10-2023,22:54 WIB
Terjatuh Sehari sebelum Balapan, Mental yang Tangguh Jadi Kunci Kemenangan Amellya Nur Sifa di Asian Games 2022
Minggu 01-10-2023,21:00 WIB
Dramatis! Amellya Nur Sifa Jatuh Sebelum Meraih Emas BMX Asian Games, Ini Penjelasan Dokter Tim Balap Sepeda
Senin 04-09-2023,20:39 WIB
Wawali Pasuruan Berikan Semangat kepada Atlet Porprov agar Masuk 10 Besar
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,06:27 WIB
Juventus Bidik Bintang Bayer Leverkusen Patrik Schick Demi Perkuat Lini Depan
Kamis 21-11-2024,15:42 WIB
Profil 5 Pemain Utama Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu, Tayang 21 November 2024
Kamis 21-11-2024,19:43 WIB
Persebaya vs Persija: Menentukan Posisi Papan atas Klasemen Liga 1
Kamis 21-11-2024,10:00 WIB
HUT Guru atau HUT PGRI 2024 Diperingati Tanggal Berapa? Ini Informasi Lengkapnya!
Kamis 21-11-2024,10:06 WIB
Erick Thohir Beri Saran Soal Stadion Baru AC Milan dan Inter Milan: Duo Milan Harus Kompak!
Terkini
Kamis 21-11-2024,23:24 WIB
Program Makanan Bergizi; Perspektif Filsafat Marxisme dalam Kebijakan Pangan
Kamis 21-11-2024,23:12 WIB
Memperkokoh Resiliensi Ekonomi Jatim PR Gubernur
Kamis 21-11-2024,22:58 WIB
Wapres RI Gibran Minta Mendikdasmen Hapus Sistem Zonasi
Kamis 21-11-2024,22:55 WIB
Unair Bersholawat
Kamis 21-11-2024,22:53 WIB