Komunitas Riot Indonesia Chapter Surabaya; Lari untuk Memupuk Spirit Kekeluargaan

Kamis 15-09-2022,10:46 WIB
Reporter : Guruh Dimas Nugraha
Editor : Heti Palestina Yunani

Selama menjalani kegiatan, semua berlangsung aman dan tak ada cedera sedikit pun dari para member. Sebab mereka telah mempersiapkan semuanya. 

Saat menempuh rute 20 kilometer, mereka selalu beristirahat setiap 2,5 km. “Jadi total istirahatnya selama 10 kali,” ungkapnya. Saat beristirahat, mereka melakukan peregangan kaki dan minum, untuk mencegah dehidrasi dan kelelahan. 

Alur lari 5 kilometer berawal dari Taman Apsari, Monumen Bambu Runcing, Patung Karapan Sapi, Jalan Tunjungan, Jalan Blauran lalu kembali lagi ke Taman Apsari. 
Kegiatan utama komunitas Riot lndonesia ya lari. Yang ini ditempuh dengan jarak tempuh 5 kilometer. 

Sedangkan 20 kilometer dimulai dari Taman Apsari, Jalan Raya Waru, berbalik ke Jalan Mayjend Sungkono lalu kembali lagi ke Taman Apsari. 

Lomba-lomba maraton yang pernah diikuti Riot tak hanya berlangsung di dalam negeri saja. Tapi juga di luar negeri. Seperti Singapore Maraton dan Tokyo Maraton. 

Sedangkan di dalam negeri, Riot Indonesia chapter Surabaya kerap mengikutsertakan membernya dalam lomba-lomba, seperti Borobudur Maraton dan Surabaya Maraton pada 2018, Yogya Maraton pada 2022. ”Oktober mendatang beberapa dari kami akan mengikuti event Jakarta Maraton,” ungkapnya. 
Acara gathering Riot Indonesia chapter Surabaya di Gunung Rinjani yang sangat seru. Mereka bersilaturahim sambil mendaki.

Para member Riot Indonesia chapter Surabaya menyebut kelompok mereka sebagai Spartan. Lengkap dengan logo topeng baja khas pasukan Sparta yakni pasukan dari Kota Sparta pada era Yunani kuno.

Pasukan tersebut terkenal dengan strategi, kekompakan dan daya juang yang pantang menyerah. Itulah yang diilhami oleh para member Riot Indonesia chapter Surabaya. ”Kami menanamkan semangat Spartan dalam diri. Jangan mudah mengeluh, jangan putus asa. Mari berlari dan terus berlari, untuk kesehatan tubuh kita,” tuturnya.

Agenda rutin tiap tahun adalah gathering. Terakhir digelar pada 2021 dengan mengadakan pertemuan di Gunung Rinjani. ”Bersilaturahmi sambil mendaki agar rasa kekeluargaan Riot Indonesia chapter Surabaya senantiasa terjaga,” pungkasnya. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait