JAKARTA, HARIAN DISWAY - Korlantas Polri dan Jasa Marga resmi mengakhiri rekayasa lalu lintas One Way dari Semarang hingga Cikampek pada Senin, 1 Mei 2023 menjelang tengah malam. Tepatnya pukul 23.15 WIB.
Sebelumnya, Polri berencana untuk menghentikan One Way pada tepat pukul 24.00 WIB. Namun, karena lalu lintas arus balik yang sudah jauh berkurang, maka diputuskan untuk mengakhiri rekayasa lalin ini lebih cepat.
Sebelumnya, rekayasa lalu lintas one way diberlakukan mulai dari Km 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang sampai Km 72 Cikampek sejak Sabtu, 29 April 2023.
BACA JUGA:Malang Plaza Kebakaran, 63 Toko Terdampak
Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana mengungkapkan, berdasarkan beberapa pertimbangan, diantaranya data volume lalu lintas kendaraan dari arah Timur (Jalan Tol Trans Jawa) menuju ke arah Jakarta, kemudian pantauan visual CCTV dan laporan petugas Kepolisian di lapangan, diputuskan untuk mengakhiri One Way lebih cepat.
BACA JUGA:KTT- 42 ASEAN, Indonesia Dorong Penyelesaian Isu Perdagangan Orang
BACA JUGA:Mudik Transformatif
“Pembersihan jalur mulai dilakukan pada pukul 21.25-23.15 WIB dan ditargetkan akan dilakukan open traffic pada Senin 1 Mei 2023 pukul 23.15 WIB,” kata Lisye.
Meskipun one way telah dihentikan, ia menambahkan bahwa rekayasa lalu lintas masih berlaku di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta, yakni skema contraflow dua lajur dari Km 70 sampai Km 47 arah Jakarta.
Lisye mengucapkan terima kasih atas kerjasama pengguna jalan dalam mewujudkan perjalanan yang aman dan berkesan hingga selamat sampai tujuan, baik pada periode arus mudik maupun arus balik Hari Raya Idul Fitri 1444 H. “Jasa Marga juga memohon maaf atas ketidaknyamanan pengguna jalan yang terdampak pemberlakuan one way di arah sebaliknya,” ungkapnya.(*)